Berikut ini prediksi line up jelang laga semifinal antara Argentina vs Kroasia di Piala Dunia 2022. Laga kali ini diprediksi akan menyajikan partai big match yang menarik untuk disaksikan. Argentina vs Kroasia akan digelar, Rabu (14/12/2022) pukul 02.00 dini hari WIB di Lusail Stadium, Doha, Qatar.
Kedua tim yang sama-sama melaju ke babak semifinal usai meraih hasil yang mengejutkan dengan mengalahkan tim kandidat juara lainnya.
Argentina yang sejak awal laga fase group sempat diragukan karena harus alami kekalahan dari Arab Saudi, pada (22/11/2022) lalu dengan skor 2-1, kini mulai menjadi tim yang diperhitungkan karena telah berhasil menyingkirkan sejumlah tim unggulan lainnya.
Skuad yang dijuluki Albicelestes tersebut berhasil mengalahkan Australia di babak 16 besar dan Belanda di babak perempat final dengan drama adu penalti.
BACA JUGA: Bharada E hingga Kuat Ma'ruf Bakal Beri Kesaksian di Sidang Lanjutan Sambo-Putri Hari Ini
Pada laga kontra Belanda, kedua tim sama-sama memecahkan rekor sebagai pertandingan Piala Dunia dengan kartu kuning terbanyak sepanjang masa. Tercatat dalam laga ini wasit mengeluarkan 14 kartu kuning yang mana enam kartu kuning bagi Timnas Belanda dan delapan lainnya bagi Timnas Argentina.
Sementara itu Kroasia yang merupakan finalis Piala Dunia 2018 lalu menjadi salah satu tim yang membuat kejutan pada gelaran Piala Dunia 2022, bermain tanpa Mario Mandzukic skuad yang dijuluki Vatreni ternyata berhasil membuktikan bahwa mereka adalah tim yang patut diperhitungkan.
Sekadar informasi, Mario Mandzukic adalah salah satu pemain terbaik yang pernah dimiliki oleh Timnas Kroasia, pemain yang kini telah pensiun tersebut berhasil membawa Kroasia melaju hingga final di Piala Dunia 2018 untuk yang pertama kali dalam sejarah negara tersebut.
Pada laga sebelumnya, para punggawa Vatreni secara mengejutkan berhasil membuat Timnas Brasil angkat koper terlebih dahulu dari perhelatan Piala Dunia 2022 usai kalah dalam drama adu penalti yang dimenangkan Kroasia.
Dalam laga kali Argentina vs Kroasia, kedua tim diprediksi akan menggunakan formasi 4-3-3, dimana dengan formasi ini kedua tim akan bermain terbuka dan saling jual beli serangan untuk mencetak gol terlebih dahulu dalam laga penting ini.
Timnas Argentina kemungkinan besar tidak akan diperkuat dua bek andalan, Gonzalo Montiel dan Marcos Acuna yang mendapatkan akumulasi kartu pada laga sebelumnya, Nicolas Tagliafico menjadi salah satu pengganti terbaik.
Setelah dicadangkan pada laga kontra Belanda, Angel Di Maria diprediksi akan diturunkan dalam starting XI laga kali ini dan akan menjadi trio lini depan Argentina bersama Julian Alvarez dan Lionel Messi.
Sementara itu dikubu Kroasia, Josip Stanisic masih diragukan untuk bermain karena sedang dalam pemulihan pasca cidera. Bruno Petkovic menjadi opsi terbaik untuk menggantikannya.
BACA JUGA: Cristiano Ronaldo Isyaratkan Pensiun dari Timnas Portugal usai Gagal di Piala Dunia 2022
Prediksi Line Up
Argentina (4-3-3) : Emiliano Martinez; Molina, Romero, Otamendi, Tagliafico; Paul, Fernandez, Allister; Di Maria, Messi, Alvarez
Pelatih : Lionel Scaloni
Kroasia (4-3-3) : Livakovic; Juranovic, Lovren, Gvardiol, Sosa; Modric, Brozovic, Kovacic; Pasalic, Petkovic, Perisic
Pelatih : Zlatko Dali.
Video yang Mungkin Anda Suka.