Instagram resmi PSSI telah merilis pengumuman perihal seleksi terbuka pembentukan skuat Timnas Indonesia U-17.
Melalui akun @PSSI, induk sepak bola Indonesia tersebut mengumumkan kepada talenta-talenta potensial Indonesia untuk ikut serta dalam proses pencarian bakat guna membentuk skuat Timnas U-17 yang diproyeksikan untuk perhelatan Piala Dunia U-17 pada akhir tahun ini.
Uniknya, dalam sembilan syarat yang disertakan, PSSI memasukkan tinggi badan sebagai salah satunya. Tertulis, di pengumuman terbuka itu, PSSI mempersyaratkan tinggi badan para pemain yang ingin ikut seleksi di angka 170 cm untuk terendah.
Sebuah angka yang tentu saja cukup menggelitik, karena untuk kali pertama PSSI memberlakukan syarat tinggi badan untuk skuat yang dibentuk.
Uniknya lagi adalah, jika syarat tersebut benar-benar diimplementasikan di skuat Timnas U-17, setidaknya akan ada tujuh pemain yang akan dicoret oleh Bima Sakti.
Sebelumnya, coach Bima telah memanggil 34 nama pemain untuk seleksi dan pemusatan latihan di Jakarta. Dari 34 nama tersebut, tujuh pemain di antaranya memiliki tinggi badan kurang dari 170, batas minimal yang ditetapkan oleh PSSI untuk seleksi ini.
Berdasarkan data yang ada, tujuh pemain yang memiliki tinggi badan di bawah 170 cm di daftar panggil Timnas Indonesia U-17 saat ini adalah:
- Muhammad Ridho dari Borneo FC (165 cm)
- Mokh. Hanif dari Cipta Cendekia FA (169 cm)
- M. Riski dari Madura United (169 cm)
- Zulkifli Lukmansyah dari Persib Bandung (164 cm)
- Figo Dennis dari Persija (169 cm)
- Habil Akbar dari PPLP Jawa Tengah (167 cm)
- M. Givary Lotra dari Cipta Cendekia FA (167 cm)
Jika dilihat dari data yang ada, ketujuh pemain tersebut jelas memiliki tinggi badan kurang dari apa yang telah dipersyaratkan oleh PSSI. Jika aturan tinggi badan tersebut benar-benar diterapkan, maka tujuh pemain tersebut berpotensi untuk tercoret dari skuat yang dipersiapkan untuk Piala Dunia U-17 nanti.
Namun, hingga saat ini PSSI sendiri belum memberikan keterangan secara resmi, apakah syarat tinggi badan tersebut khusus untuk para pemain yang mengikuti proses seleksi, ataukah juga berlaku untuk para pemain yang mendapatkan panggilan secara langsung. Jadi, kita tunggu saja bagaimana selanjutnya!