3 Nama Pemain Sepak Bola Tanpa Haters, Ada 'Marco Reus'

Candra Kartiko | Alfian Dwi
3 Nama Pemain Sepak Bola Tanpa Haters, Ada 'Marco Reus'
N'Golo Kanté (Instagram.com/nglkante)

Sepak bola memang menjadi olahraga yang kini lagi menjadi salah satu ajang terbesar di dunia. Tak bisa dipungkiri, sepak bola kini bukan hanya menjadi ajang olahraga saja melainkan ladang bisnis bagi para pengelola klub-klub kaya raya di dunia.

Tentunya bagi pemain bola pasti banyak tantangan dan harapan bagi fans pendukung klubnya. Pemain sepak bola selain punya penggemar tentunya juga memiliki haters. Hal ini mungkin bisa terjadi bagi para pemain sepak bola. Tetapi ada juga deretan pemain sepak bola yang tidak memiliki haters.

Berikut 3 nama pemain sepak bola yang tidak memiliki haters:

BACA JUGA: Hugo Samir Diganjar Kartu Merah, Jacksen F Tiago Sampaikan Nasihat Berharga

3. Ricardo Kaka

Ricardo Kaka (Instagram.com/kaka)
Ricardo Kaka (Instagram.com/kaka)

Siapa yang tak kenal dengan pemain asal Brazil yang bernama Ricardo Kaka. Pemain yang pernah membela beberapa klub besar seperti, Real Madrid dan Ac Milan itu disebut tidak memiliki haters selama menjadi pemain sepak bola. Hal itu bisa dibuktikan karena pemain tersebut dikenal sebagai pemain yang ramah.

Kaka juga pernah mendapatkan gelar pemain terbaik dunia sebelum era Messi dan Ronaldo. Memang pemain satu ini menjadi salah satu pemain terbaik yang pernah ada di dunia.

2. Marco Reus

Marco Reus (Instagram.com/marcinho11)
Marco Reus (Instagram.com/marcinho11)

Marco Reus memang dijuluki sebagai pemain yang paling loyal bersama klubnya saat ini Borussia Dortmund. Terbukti saat ini Reus juga perpanjang kontrak dengan klub asal Jerman tersebut. Yang membuat dirinya hampir 12 tahun menjalani pemain sepak bola bersama Borussia Dortmund.

Selain sebagai pemain yang loyal bersama klub, Reus juga disebut salah satu pemain yang tidak memiliki haters sepanjang karir menjadi pemain sepak bola. Hal itu bisa dilihat karena pemain asal Jerman tersebut selalu ramah terhadap para fans yang membuat dirinya tidak memiliki haters.

BACA JUGA: Bertandang Ke Markas Madura United, Borneo FC Harap Bisa Putus Rekor Lawan

1. N'Golo Kanté

Ngolo Kante (Instagram.com/nglkante)
Ngolo Kante (Instagram.com/nglkante)

Belum lengkap rasanya kalau tidak memasukkan nama N'Golo Kanté di dalam daftar pemain sepak bola tanpa haters. Pemain asal Prancis yang sempat membela Chelsea dan kini berlabuh bersama klub Arab Saudi Al Ittihad. Kanté dijuluki sebagai pemain sepak bola tanpa haters karena bukan dirinya dikenal sebagai pemain yang murah senyum dan ramah kepada para penggemar.

Selain menjadi pemain sepak bola yang cukup sukses, dirinya tidak lupa akan masa lalunya. Hal itu terlihat jelas dengan kehidupan sederhana dan tidak terlalu mewah membuat Kanté layak menjadi pemain panutan bagi para pemain sepak bola lainnya.

Mungkin itulah 3 nama pemain sepak bola yang tidak memiliki haters. Semoga bermanfaat.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak