3 Pemain Penting Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Hikmawan Firdaus | Rifqu Khanif
3 Pemain Penting Timnas Indonesia di Piala Asia 2023
Jordi Amat, Bek timnas Indonesia (Instagram/@jordiamat5)

Piala Asia 2023 Qatar akan segera bergulir, tepatnya turnamen tersebut dimulai pada 12 Januari - 10 Februari 2024. Selain Timnas Indonesia, terdapat 23 peserta lainnya.

Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Qatar tergabung dalam Grup D, bersama Jepang, Vietnam dan Irak. Secara peringkat dunia FIFA, Merah Putih menjadi tim terlemah di Grup D.

Oleh sebabnya, Shin Tae-yong sebagai pelatih tengah mempersiapkan anak asuhnya agar bisa bersaing di Piala Asia 2023 Qatar. Bahkan, PSSI mengadakan pemusatan latihan untuk Timnas di Turki.

Pemusatan latihan dimulai dari 20 Desember 2023 - 6 Januari 2024. Shin Tae-yong bahkan membawa 28 pemain Timnas dalam pemusatan latihannya di Antalya, Turki. Namun, dari 28 nama pemain yang sudah dipanggil, rencananya hanya akan ada 23 orang saja dipertahankan ke Piala Asia 2023.

Tentunya Shin Tae-yong akan cermat menyeleksi pemain yang sesuai kriterianya. Menurut dari Pengamatan Bung Binder, sebagai Pandit, ada tiga nama yang menjadi nyawa Timnas Indonesia.

Dan kemungkinan besar, menurut Bung Binder, tiga nama ini akan jadi andalannya pelatih Timnas di Piala Asia 2023. Mereka adalah Jordi Amat, Marselino Ferdinan dan Rafael Struick.

"Jadi ada tiga pemain di masing-masing lini yang sangat penting ya teman-teman," ungkapnya, dikutip dari kanal YouTube Bola Bung Binder, Minggu, (24/12).

Di lini pertahanan, ada nama bek senior asal tim Liga Super Malaysia, Johor Darul Ta'zim. Dia adalah Jordi Amat, mantan pemain Swansea City dan RCD Espanyol ini akan jadi nyawa di sektor pertahanan Timnas.

"Di lini pertahanan kalau menurut saya, walaupun Jordi Amat melakukan kesalahan melawan Irak dan Filipina tidak meyakinkan, tapi menurut saya dia pemain penting," jelas Bung Binder.

Kemudian beralih ke lini tengah, ada nama bintang muda asal tim Belgia, KMSK Deinze. Pemain ini adalah Marselino Ferdinan, Bung Bunder menyebut, sosok gelandang KMSK Deinze bakal menjadi nyawa permainan Timnas.

"Kemudian di tengah, kalau menurut saya Marselino," katanya.

Dan terakhir pemain penting selanjutnya adalah Rafael Struick, striker asal Ado Den Haag disebut akan membantu pola permainan Shin Tae-yong.

"Dan di depan, kalau menurut saya, pemain kuncinya adalah Rafael Struick," pungkasnya.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak