BRI Liga 1: Jelang Hadapi Borneo FC, Pelatih Persija Fokus Benahi Tim

Ayu Nabila | zahir zahir
BRI Liga 1: Jelang Hadapi Borneo FC, Pelatih Persija Fokus Benahi Tim
Ryo Matsumura (Kiri) dan Gustavo Almeida (Kanan) Saat Persija Hadapi Persita di Laga Uji Coba. (persija.id)

Jelang laga antara Borneo FC Samarinda kontra Persija Jakarta pada lanjutan laga di pekan ke-24 BRI Liga 1 musim 2023/2024, pelatih Persija Jakarta, yakni Thomas Doll fokus untuk membenahi skuadnya jelang laga tersebut. Melansir dari laman resmi klub Persija Jakarta (persija.id), Ryo Matsumura dkk pada Minggu (28/01/2024) melakoni laga uji coba terakhir kontra sesama tim Liga 1, yakni Persita Tangerang.

Usai laga yang berakhir dengan skor 2-2 tersebut, Thomas Doll mengaku bahwa laga uji coba kontra Persita Tangerang menjadi laga pemanasan yang cukup baik sebelum bertemu Borneo FC Samarinda di akhir pekan ini. Tentunya pelatih asal Jerman tersebut tidak akan meremehkan tim yang kini menjadi pemuncak klasemen sementara BRI Liga 1 musim 2023/2024 tersebut.

“Ini jadi sebuah laga pemanasan sebelum lawan Borneo FC. Setiap kekurangan di lagi akan segera dibenahi,” ujar Thomas Doll, dikutip dari laman resmi klub Persija Jakarta.

Pelatih Persija Jakarta memang menerapkan standar yang cukup tinggi bagi performa pemainnya usai menjalani libur akhir tahun 2023 kemarin selama kurang lebih 3 pekan lamanya. Para pemain diberi materi latihan secara mandiri dan dikontrol ketat mengenai berat badan agar memiliki performa yang cukup baik saat kembali melahap porsi latihan reguler sepanjang masa pemusatan latihan.

Hasil Kemenangan Kontra Borneo FC Samarinda Bisa Mendongkrak Posisi Persija

Apabila Persija Jakarta sukses meraih kemenangan saat lakoni laga tandang kontra Borneo FC Samarinda di pekan ke-24 nanti, skuad berjuluk “Macan Kemayoran” tersebut dipastikan akan merangsek ke papan tengah klasemen sementara musim ini. Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), Persija Jakarta kini berada di peringkat ke-9 klasemen sementara dengan raihan 32 poin.

Jika Persija Jakarta mampu meraih 3 poin sempurna atas Borneo FC Samarinda di laga nanti, dipastikan Persija dapat naik 3 peringkat dan berada di posisi ke-6 menggeser PS Barito Putera, RANS Nusantara FC dan Persik Kediri. Namun, tentunya meraih kemenangan saat hadapi Borneo FC bukanlah hal mudah. Tim berjuluk “Pesut Etam” tersebut belum pernah kalah dalam 5 laga terakhirnya di Liga 1 musim ini.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak