Kekalahan timnas Vietnam dari Indonesia dalam Piala Asia 2023 ternyata membekas sangat dalam. Buktinya hingga kini media Vietnam belum bisa move on. Dalam setiap artikelnya mereka selalu memuat ulasan pertandingan Vietnam lawan Indonesia di edisi mendatang.
Salah satu di antaranya tampak pada tulisan TheThao247 pada Selasa (13/7). Media ini mengangkat analisis jurnalis China terhadap kekalahan Vietnam dari Indonesia di Piala Asia 2023 yang lalu.
“Fakta kekalahan Timnas Vietnam 0-1 dari Timnas Indonesia sungguh sangat disayangkan. Pelatih Philippe Troussier menggunakan pemain-pemain yang minim pengalaman untuk bermain di laga penting,” kata Ho Dieu Hoa.
Ungkapan jurnalis China tersebut mungkin ada benarnya. Namun jika melihat pertandingan sebelumnya saat Vietnam mampu merepotkan Jepang, para pemain muda tersebut juga main. Buktinya mereka mampu memberikan perlawanan yang luar biasa.
Tapi mungkin saja apa yang diungkapkan Ho Dieu Hoa adalah arti penting pertandingan yang dijalani. Dari skala prioritas, jelas pertandingan melawan Indonesia jauh lebih penting. Sebab kemenangan di pertandingan ini akan membuka jalan ke babak selanjutnya.
Hal ini terbukti pada timnas Indonesia. Kemenangan 1-0 atas Vietnam pada akhirnya membuka jalan Indonesia. Dua kekalahan yang diderita sebelumnya dari Jepang dan Irak tidak berarti lagi.
Sehingga dari kaca mata ini apa yang disampaikan jurnalis China tepat. Bagaimanapun pertandingan Vietnam dan Indonesia selalu mendatangkan sensasi tersendiri. Rivalitas keduanya menjadi bumbu penyedap. Sehingga kemenangan sekecil apapun akan sangat bernilai.
Apa yang disampaikan jurnalis China ini secara tidak langsung menyarankan Troussier untuk menggunakan para pemain berpengalaman dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Maret mendatang. Sebab dalam 2 pertandingan tersebut nasib Vietnam akan ditentukan.
Dan tampaknya apa yang disarankan oleh Ho Dieu Hua pasti akan dilakukan Troussier. Paling tidak ada 2 alasan yang mendukung langkah tersebut. Pertama adalah telah sembuh dari cedera para pemain senior tersebut.
Kedua, Troussier pasti tidak ingin mengalami kekalahan ketiga kalinya. Perlu diingat selama melatih Vietnam Troussier telah 2 kali dikalahkan Indonesia.
Pertama dalam ajang SEA Games ke-32 di Kamboja pada babak semifinal. Timnas Indonesia saat itu ditangani Indra Sjafri. Kedua, dalam ajang Piala Asia 2023. Kekalahan 0-1 Vietnam dari Indonesia membuat mereka tergusur dari ajang bergengsi tersebut.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.