Chico dan Ester Wardoyo Gagal Lewati Babak 32 Besar Korea Open 2024

Ayu Nabila | Agus Siswanto
Chico dan Ester Wardoyo Gagal Lewati Babak 32 Besar Korea Open 2024
Dua andalan nomor tunggal kalah di babak 32 besar, Indonesia gagal raih gelar. (Instagram/@badminton.ina)

Ajang Korea Open 2024 baru berjalan 2 hari, Indonesia harus kehilangan potensi gelar di nomor tunggal putra dan putri. Dua wakil Indonesia di nomor tunggal putra dan putri gagal melewati lawan-lawannya pada hari ini, Rabu (28/8/2024).

Dilansir oleh akun Instagram resmi PBSI @badminton.ina pada Rabu (28/8/2024), Chico Aura Dwi Wardoyo gagal melewati pemain Hong Kong, Jason Gunawan. Chico kalah telak dalam 2 gim langsung, 17-21 dan 15-21.

Kekalahan ini menjadi pukulan hebat bagi nomor tunggal putra Indonesia. Pasca absennya Anthony Ginting dan Jonatan Christie, Chico menjadi andalan Indonesia untuk meraih gelar. Situasi ini pun terjadi di Japan Open 2024 yang baru saja berakhir.

Namun, tampaknya Chico gagal mengemban tugas ini. Baru memasuki babak 32 besar, Chico harus angkat koper. Nasib Chico lebih jelek dibandingkan saat berlaga di Japan Open 2024, di mana Chico mampu menapak babak 16 besar.

Nasib apes pun harus diterima sang adik, Ester Nurumi Tri Wardoyo. Tampil sebagai satu-satunya wakil nomor tunggal putri, perjuangan Ester kandas di tangan Lin Hsiang Tin (China Taipei). Dilihat dari hasil pertandingan perjuangan Ester terhitung sudah sangat bagus. Selain kalah dalam rubber game, di gim ketiga Ester menyerah di angka 20-22.

Kekalahan 2 wakil di nomor tunggal ini akan menambah Panjang puasa gelar bagi bulutangkis Indonesia. Chico dan Ester yang diharapkan menjadi pelapis nomor Tunggal ternyata belum mampu berbuat banyak.

Terbukti dalam beberapa ajang, keduanya belum mampu meraih prestasi puncak. Sementara pelapis yang lain hingga saat ini belum menunjukkan progress yang menjanjikan. Maka wajar kekhawatiran krisis pemain di nomor tunggal semakin kentara.

Dengan kalahnya 2 wakil Indonesia, kini hanya tinggal mengandalkan 4 wakil yang lain. Dua ganda putra Indonesia, Leo/Bagas dan Fikri/Daniel kemarin, Selasa (27/8/2024) telah memastikan lolos ke babak berikutnya.

Demikian pula dengan Rehan/Naufal. Dalam pertandingan pagi tadi, Rehan/Naufal mampu mengalahkan pasangan Amerika Serikat, Chen Zhiyi/Fransisca Cobert dengan skor 21-7 dan 21-14.

Sedangkan satu wakil Indonesia yang lain, Dejan/Gloria sore ini juga akan tampil. Jika Dejan/Gloria mampu meraih kemenangan, harapan Indonesia di Korea Open 2024 akan bertumpu pada sektor ganda.

BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak