Roberto Mancini Dipecat sebagai Pelatih Timnas Arab Saudi, 'Korban' STY?

Sekar Anindyah Lamase | Santi Kartika
Roberto Mancini Dipecat sebagai Pelatih Timnas Arab Saudi, 'Korban' STY?
Roberto Mancini (Instagram/mrmancini10)

Roberto Mancini secara resmi tak lagi menjabat sebagai pelatih kepala tim nasional Arab Saudi. Pengumuman ini diketahui dari unggahan di akun media sosial resmi tim nasional Arab Saudi, @saudint.

"Federasi sepak bola Arab Saudi dan pelatih Roberto Mancini mencapai kesepakatan bersama hari ini yang mencakup berakhirnya hubungan kontrak," bunyi unggahan di akun Instagram @saudint, dikutip penulis pada Jumat (24/10/2024).

Roberto Mancini diangkat sebagai pelatih kepala tim nasional Arab Saudi pada 27 Agustus 2023 lalu, dengan kontrak hingga 2027 mendatang.

Dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini, tim nasional Arab Saudi di bawah kepemimpinannya telah mengalami 1 kali kekalahan, 2 kali imbang, dan 1 kali kemenangan.

Arab Saudi harus berbagi poin dengan Timnas Indonesia di matchday pertama, dengan skor 1-1. Dalam matchday kedua, skuad asuhan Mancini mampu menaklukkan China dengan skor 2-1 di laga tandangnya.

Menjamu Jepang di kandangnya, Arab Saudi harus kalah dengan skor 0-2 di matchday ketiga. Sementara itu, menghadapi Bahrain yang diprediksi bisa menang, Arab Saudi malah hanya mampu imbang dengan skor 0-0.

Dengan begitu, di klasemen sementara Grup C, Arab Saudi bertengger di posisi ketiga dengan raihan 5 poin. Arab Saudi sudah enam kali lolos ke gelaran bergengsi Piala Dunia, yakni tahun 1994, 1998, 2002, 2006, 2018, dan 2022.

Kini pastinya skuad The Green Falcon juga ingin mengulang sejarah yang sama lolos ke ajang bergengsi empat tahunan itu.

Tentunya untuk bisa lolos langsung ke Piala Dunia, Arab Saudi harus memastikan tempatnya aman di posisi pertama dan kedua klasemen grup.

Mancini masuk deretan 'korban' Shin Tae-yong?

Hingga kini masih belum diketahui secara pasti terkait alasan berakhirnya hubungan kontrak antara federasi sepak bola Arab Saudi dengan Roberto Mancini.

Namun, hal ini diduga ada kaitannya dengan hasil yang didapatkan skuad Arab Saudi di beberapa laga internasional terakhir ini, khususnya di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Arab Saudi yang diprediksi bisa menang dari Timnas Indonesia malah mampu ditahan imbang di kandangnya dengan skor 1-1.

Tak hanya itu, skuad The Green Falcon juga harus takluk dari Jepang 0-2. Arab Saudi juga tak mendapat hasil memuaskan kala menghadapi Bahrain, di mana pertandingan berakhir imbang.

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak