Drama Korea masih menjadi tontonan populer saat ini. Selain kisah romantis, drama dengan alur cerita menegangkan masih banyak digemari penonton.
Tak sedikit alur ceritanya unik dan bikin deg-degan. Selain mengungkap kisah misterius tentang pembunuhan, beberapa juga mengangkat cerita psikopat kejam.
Berikut 5 drama Korea terbaik dengan alur cerita menegangkan dan bikin deg-degan yang siap temani malam weekend kamu.
1. Psychopath Diary
Drama Korea Psychopath Diary menceritakan tentang seorang pria bernama Yook Dong Sik (Yoon Si Yoon). Yook Sik adalah pria pemalu yang bekerja di perusahaan pialang atau makelar.
Suatu hari dia harus kehilangan pekerjaan karena dituduh melakukan kecurangan oleh perusahaannya sendiri. Hingga akhirnya Yook Sik memutuskan untuk mengakhiri hidupnya.
Saat ingin melakukan aksi itu, dia secara tak terduga melihat pembunuhan. Yook Sik lari dari si pembunuh dan mengalami kecelakaan yang membuatnya amnesia.
Saat sadar, Yook Sik menemukan buku harian seorang psikopat. Tanpa sadar dia juga mulai berubah dan menganggap dirinya psikopat dan pembunuh berantai yang kejam.
2. Kingdom
Drama Korea Kingdom menjadi salah satu drama Korea terbaik yang tayang di platform Netflix. Kingdom menceritakan tentang putra mahkota, Yi Chang, yang dikirim untuk menyelidiki wabah misterius yang menyebar di seluruh negaranya. Wabah ini mengubah manusia menjadi zombie yang berbahaya.
Selain soal wabah, Pangeran Yi Chang juga harus melawan ibu tirinya yang haus akan kekuasaan. Adegan-adegan juga menegangkan selalu disuguhkan dalam drama Korea yang satu ini.
3. Strangers From Hell
Strangers From Hell merupakan drama Korea adaptasi webtoon terkenal karya Kim Yong Ki. Drama Korea Strangers From Hell menceritakan kehidupan para psikopat kejam yang tinggal di sebuah apartemen kumuh. Mereka bekerja sama untuk membunuh orang-orang yang dianggap mengganggu dan mengacau.
Suatu hari, Yoon Jong Woo (Im Si Wan), pekerja tampan dari desa tinggal di apartemen itu. Ia mulai mengalami serangkaian peristiwa aneh dan misterius dari setiap penghuni apartemen.
Para psikopat itu berencana menghabisi nyawa Jong Woo. Namun, mereka mengurungkan niat sebelum menerima perintah dari Seo Moon Jo (Lee Dong Wook), dokter gigi dan seorang psikopat kejam.
4. Tunnel
Drama Korea Tunnel tayang tahun 2017 lalu. Drama ini sempat populer karena memiliki alur cerita yang menegangkan.
Tunnel bercerita tentang Park Gwang Ho (Choi Jin Hyuk), polisi yang terdampar di masa depan saat mencoba mengejar penjahat dan psikopat kejam. Gwang Ho lalu bertemu Kim Seon Jae (Yoon Hyun Min), polisi masa kini yang bersikap dingin.
Seon Jae dan Gwang Ho menjadi rekan kerja yang mencoba memecahkan kasus pembunuhan berantai. Tanpa mereka sadari, pelaku pembunuhan ini adalah penjahat yang coba dikejar Gwang Ho.
Dalam memecahkan kasus misteri ini, Gwang Ho dan Seon Jae bekerja sama dengan Shin Jae Yi (Lee Yoo Young). Ketiganya ternyata memiliki ikatan yang terhubung di masa lalu.
5. Voice 2
Voice 2 menjadi salah satu drama Korea menegangkan yang tayang di tahun 2018. Drama ini adalah kelanjutan cerita tim polisi bernama Golden Time yang dipimpin Kang Kwon Joo (Lee Ha Na).
Di musim kedua ini, Kwon Joo bertemu dengan Do Kang Woo (Lee Jin Wook). Kang Woo dikucilkan dari lingkungan kepolisian karena dituduh membunuh rekan kerjanya. Padahal, dia dijebak oleh pembunuh berantai yang mencoba menjatuhkan polisi.
Kwon Joo lalu mengajak Kang Woo bergabung dalam tim Golden Time untuk mengungkap kasus pembunuhan sersan polisi. Kwon Joo percaya dengan semua cerita Kang Woo yang mengaitkan peristiwa ini dengan pembunuhan berantai.
Sayangnya, tim Golden Time tidak ada yang tahu tentang masa lalu Kang Woo. Saat masih kecil, ayah Kang Woo adalah pembunuh sadis.