Hanya Orang dengan Disiplin Diri Baik, Bisa Melakukan 4 Hal Ini, Kamu Juga?

Tri Apriyani | Riva Khodijah
Hanya Orang dengan Disiplin Diri Baik, Bisa Melakukan 4 Hal Ini, Kamu Juga?
Ilustrasi fokus (freepik.com/ijeab)

Disiplin itu sulit, sangat sulit. Saat suasana hati kamu sedang awut-awutan, tapi kamu tetap harus menyelesaikan tugas yang mesti kamu lakukan. Itulah kenapa, salah satu syarat sukses adalah disiplin.

Dan hanya orang dengan disiplin diri yang baik, yang mampu melakukan hal ini. Apa saja?

1. Menepati deadline yang telah kamu buat

Kalau atasan memberi tenggat waktu, biasanya kamu berusaha sekeras mungkin supaya bisa memenuhinya. Karena posisi pekerjaan yang jadi taruhannya.

Yang menantang, adalah ketika harus menepati deadline yang telah kamu buat sendiri. Ini yang banyak godaannya. Akan tetapi, orang yang punya disiplin diri yang baik, menganggap deadline adalah janji, sehingga harus ditepati. Jadi, baik itu tenggat waktu yang ditetapkan oleh atasan atau diri sendiri, akan selalu dipenuhi.

2. Melakukan olahraga rutin

Ada banyak yang menaruh aktivitas fisik sebagai resolusi di awal tahun. Ingin punya berat badan ideal, makanya meniatkan diri untuk olahraga rutin, misalnya tiga kali seminggu.

Dan orang yang memiliki kedisiplinan diri, akan berusaha memenuhi target tersebut. Kalau ternyata di luar hujan, dan tak bisa melakukan lari pagi seperti biasanya, maka ada banyak alternatif yang bisa dipilih. Misalnya, dengan melakukan senam di rumah.

3. Melewatkan diskon besar-besaran

Banyak karyawan yang mengeluh tak bisa menabung. Dan penyebab utamanya, karena memang di awal tak dipersiapkan berapa yang harus ditabung. Kalaupun sudah berusaha ditabung di awal gajian, ketika melihat ada diskon besar-besaran, gak tahan dengan godaan. Akhirnya, uang tabungan dipakai.

Orang yang disiplin secara keuangan, mau diskon 80 persen hingga 99 persen pun, gak akan tergoda. Selama hal itu tak masuk anggaran untuk belanja. Apalagi jika yang didiskon adalah barang yang sebenarnya gak butuh. Ia gak akan mau membelanjakan uangnya untuk itu, apalagi kalau sampai menguras tabungan.

4. Tetap bekerja untuk menambah penghasilan meski sudah mengantuk

Banyak karyawan yang mencari penghasilan tambahan dengan pekerjaan sampingan setelah pulang kantor. Ada yang bertujuan supaya bisa menabung, ada pula yang alasannya supaya bisa jalan-jalan, dan sebagainya.

Memang tak mudah, karena di saat teman-teman yang lain sedang istirahat, mereka masih harus berkutat mengerjakan pekerjaan sampingannya. Hanya orang dengan disiplin diri yang baik, yang bisa melakukan itu.

Nah, itu dia beberapa hal yang cuma bisa dilakukan oleh mereka yang punya kedisiplinan diri yang kuat. Apakah kamu termasuk?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak