5 Hal Ini Wajar Dilakukan Pria dan Wanita

Munirah | Xandra Junia In
5 Hal Ini Wajar Dilakukan Pria dan Wanita
Ilustrasi Sepasang Remaja Memakai Baju Senada. (freepik)

Manusia memang terbagi atas pria dan wanita yang secara penampilan terlihat berbeda. Tidak jarang beberapa hal dianggap kurang pantas jika dilakukan oleh keduanya.

Namun, pada dasarnya, kedua jenis kelamin ini memiliki banyak kesamaan. Misalnya 5 hal di bawah ini yang wajar untuk dilakukan oleh pria maupun wanita.

1. Menangis

Menangis adalah reaksi alami yang timbul dalam diri manusia ketika emosinya dipicu oleh hal-hal tertentu. Misal, cerita sedih atau sesuatu yang mengharukan.

Namun, pada kenyataannya, masih banyak yang menganggap bahwa menangis menandakan seseorang belum dewasa, lemah mental, dan tidak jantan bagi pria.

Pria dinilai harus menjadi yang terkuat baik secara fisik maupun mental. Mereka dilarang untuk menangis dalam kondisi apapun. Bukankah itu berlebihan?

Pada dasarnya, tiap manusia butuh meluapkan emosi. Salah satunya dengan tangisan. Jadi, jika kamu seorang pria dan ingin mengeluarkan air mata, lakukan saja.

Jangan terpengaruh dengan kata-kata yang tidak memperbolehkan seorang pria untuk menangis.

2. Perawatan diri

Seringkali pria yang melakukan perawatan diri akan dirundung 'kayak cewek aja' oleh banyak orang. Contoh, saat menggunakan produk kesehatan kulit, seperti masker, krim, tabir surya, pelembap bibir, dan vitamin.

Padahal, perawatan diri boleh dilakukan oleh siapa pun tanpa memandang jenis kelamin bahkan usianya. Bukankah memang sudah seharusnya kita sebagai manusia menjaga apa yang telah diberi Tuhan?

Jadi, biarkan para pria untuk ikut merawat diri. Terlebih saat ini, sudah banyak produk yang dibuat khusus untuk pria, lho. Kamu bisa pilih komposisi bahan dan klaim yang cocok dengan kondisi kulit.

3. Pakai warna merah muda

Warna sering dijadikan simbol akan sesuatu, termasuk jenis kelamin. Misal merah muda yang menandakan wanita. Oleh karenanya, jika ada pria yang memakai warna ini dianggap lemah gemulai seperti waria.

Pada kenyataannya, warna ini merupakan pemberi nuansa berbeda untuk hal yang dianggap monoton. Jadi, sesuatu tersebut lebih terasa menarik saat dipandang dan mampu menimbulkan rasa senang.

Oleh karena itu, tidak ada masalah bagi pria yang ingin menggunakan sesuatu berwarna merah muda. Justru, kamu akan terlihat lebih cerah dan segar. Cobain, deh!

4. Nonton drama korea

"Cowok kok nontonnya drakor, kayak cewek aja."
Pasti banyak dari kamu yang pernah mendengar kalimat ini. Padahal, sebuah drama tidak memberi spesifikasi penontonnya harus seorang wanita. Namun, masih ada saja yang menganggap bahwa drama Korea hanya diperuntukkan bagi kaum hawa.

Cerita yang ditampilkan pada drama Korea juga selayaknya film lain. Bisa ditonton oleh siapa pun. Hanya saja seringkali dibatasi usia, karena mungkin ada beberapa adegan yang kurang baik untuk diperlihatkan kepada anak di bawah umur.

Jadi, sebetulnya tidak ada masalah jika kamu para pria ingin dan senang menonton drama Korea. Toh, kemungkinan tontonan ini bisa menjadi hiburanmu di kala bosan.

5. Pekerjaan rumah tangga

Perdebatan tentang poin terakhir ini masih terus berlanjut hingga saat ini. Sebagian orang berpendapat bahwa pria tidak perlu bisa melakukan pekerjaan rumah tangga. Misal, mencuci, menyetrika, dan masak.

Mereka mengatakan bahwa hal tersebut sudah menjadi pekerjaan wajib perempuan. Padahal, tidak ada salahnya bagi pria untuk belajar, sehingga tak selalu bergantung dengan istri di masa mendatang.

Itulah hal-hal yang bisa dilakukan oleh pria maupun wanita. Jadi, jangan terlalu terpengaruh dengan perkataan orang yang menganggap kelimanya tidak wajar.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak