Merasa nyaman di kantor memang hal wajib dilakukan biar menalani rutinitas makin betah. Namun, kamu tetap perlu meningkatkan kenyamanan selama bekerja, mungkin bisa dengan mencintai terhadap kerjaanmu, bekerja secara rileks, atau bercanda bersama rekan-rekan kerjamu.
Hal ini memang perlu kamu lakukan, agar performamu juga bisa baik. Maka dari itu, lakukan 4 hal ini supaya makin betah di kantor.
1. Mencintai perkerjaanmu
Mencintai pekerjaan yang sedang dilakoni adalah hal yang penting penting dilakukan. Namun, kamu harus tahu secara mendalam tentang bidang yang kamu kuasai dan beragam detail yang kamu kerjakan.
Kalau kalau sudah mulai terbiasa dan kemampuan semakin meningkat, justru akan lebih terasa mudah untuk menjalani pekerjaanmu. Alhasil, kamu telah nyaman dengan apa yang kamu sukai.
2. Akrab dengan rekan kerja
Terkadang banyak orang hanya menganggap rekan kerja sebatas profesionalitas saja. padahal, kalau kamu bisa lebih akrab dan bahkan menganggap mereka sebagai teman akan lebih betah berada di kantor.
Maka dari itu, bersikaplah yang ramah dan asyik jika diajak ngobrol. Namun, tetap harus mengetahui kondisi ketika waktunya fokus kerja, jangan sampai malah mengganggunya, ya!
3. Menyediakan barang yang bisa meningkatkan mood kerjamu
Ada baiknya kamu menghias meja kerjamu agar tidak terkesan kosong, ya! Sebab, hal ini akan mempengaruhi terhadap rasa jenuhmu selama bekerja. Maka dari itu, bawalah barang yang sekiranya dapat membantu meningkatkan mood kerjamu.
Entah membawa headphone, cermin, buku catatan, dan pelengkap dekorasi lainnya. Meski dia anggap sepele, cara ini justru bisa membuatmu makin bersemangat selama bekerja.
4. Waktu kerja dan istirahat yang seimbang
Kondisi stres selama bekerja bisa terjadi lantaran sudah terlalu penat dengan rutinitas yang berlebihan dalam bekerja. Hal ini tidak diseimbangi dengan aktivitas lainnya.
Sebaiknya, bekerjalah sesuai porsinya dan bisa menyeimbangkannya dengan waktu istirahat. Entah dengan mengisi waktu luang dengan hobi atau kumpul bersama orang dekat.
Berdasarkan ulasan di atas, bisa merasakan kenyamanan dan betah di kantor memang membutuhkan proses. Namun, jika melakukan 4 poin ini secara konsisten pasti akan terasa lebih mudah dalam bekerja.