BTS Terima Sertifikasi RIAA Baru Berkat Dynamite, Life Goes On, dan Album BE

Hernawan | Shinta Ci
BTS Terima Sertifikasi RIAA Baru Berkat Dynamite, Life Goes On, dan Album BE
BTS. (Soompi).

Lagu BTS "Dynamite" dan "Life Goes On" dan album mereka "BE", telah menerima sertifikasi baru di Amerika Serikat.

Menyadur dari Soompi, pada Senin (1/11/2021) kemarin, Asosiasi Industri Rekaman Amerika (RIAA) mengumumkan sertifikasi baru untuk BTS. Hit musim panas 2020 mereka "Dynamite" kini telah disertifikasi triple platinum di Amerika Serikat. "Life Goes On" telah disertifikasi platinum dan emas, sedangkan album "BE" telah disertifikasi emas.

Menurut kriteria sertifikasi RIAA, sebuah lagu disertifikasi platinum pada 1 juta unit yang setara. Triple platinum berarti sebuah lagu telah terjual 3 juta  copy. Sebuah album menerima sertifikasi emas setelah terjual sebanyak setengah juta unit atau lebih tepatnya 500 ribu copy dan akan menerma sertifikasi platinum jika terjual sebanyak satu juta copy.

Sertifikasi untuk "Dynamite" menandai pertama kalinya BTS meraih triple platinum di Amerika Serikat karena single hit mereka "Butter", yang berhasil menguasai Billboard Hot 100 selama 10 minggu dan sudah melampaui 600 juta tayangan di YouTube.

BTS saat ini dinominasikan untuk tiga penghargaan di American Music Awards 2021, termasuk Artist of the Year, dan People's Choice Awards 2021.

BTS Butter. (Soompi).
BTS Butter. (Soompi).

Grup K-Pop ini juga sedang mempersiapkan konser BTS tatap muka pertama mereka sejak 2019 dengan pertunjukan empat hari di Amerika Serikat pada akhir November dan awal Desember. Tepatnya, konser BTS tersebut akan digelar di SoFi Stadium Los Angels pada 27 dan 28 November serta 1 dan 2 Desember.

Melalui Weverse, agensi mereka  Big Hit Music berbagi, “Menyelenggarakan konser secara langsung di tengah COVID-19 tidaklah mudah, tetapi setelah mencari peluang untuk melakukannya, kami dapat mengadakan konser di Amerika Serikat setelah mempertimbangkan peraturan dan keadaan kesehatan nasional dan regional.”

“Ini adalah penyesalan terdalam kami bahwa kami tidak dapat mengadakan lebih banyak konser di lebih banyak area. Kami akan melakukan yang terbaik untuk mengadakan konser tambahan tidak hanya untuk penggemar Korea, tetapi juga penggemar dari seluruh dunia yang telah dengan sabar menunggu untuk waktu yang lama," tambah pihaknya.

Penggemar dapat melihat tata cara reservasi tiket konser BTS dan detail lebih lanjut di Weverse. Selamat untuk BTS atas konser pertamanya dan prestasi membanggakan lain yang berhasil diraih di Amerika Serikat!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak