3 Tanda Hubungan Asmara yang Kamu Jalani Tak Akan Awet, Cek Segera!

Hernawan | Riva Khodijah
3 Tanda Hubungan Asmara yang Kamu Jalani Tak Akan Awet, Cek Segera!
Ilustrasi pasangan (unsplash/Ioan Roman).

Setiap pasangan pasti menghendaki hubungan yang awet. Akan tetapi, karena berbagai perilaku masing-masing, hubungan asmara bisa saja yang tadinya berjalan dengan baik dan penuh dengan kemesraan, malah berbalik jadi sumber penderitaan.

Apabila itu terjadi, sulit jika hubungan bisa terus dipertahankan. Asmara jadi rentan bubar. Nah, sebelum itu terjadi, biasanya sudah bisa ketahuan apakah hubungan kamu dan pasangan bakal awet atau tidak. Misalnya saja, dengan mengamati berbagai tanda berikut ini!

1. Alasan menjalani asmaranya salah

TIdak semua hubungan asmara dijalani dengan alasan yang tepat, yakni memang ada ketertarikan, fisik maupun emosional antara kalian berdua. Ada pula yang memulai hubungan, karena ingin memenuhi rasa penasaran saja, atau disebabkan malu dengan teman-teman yang hampir semuanya sudah tak lagi lajang.

Alasan yang kurang tepat, akan turut memengaruhi bagaimana kamu bersikap di dalam hubungan. Komitmenmu jadi kurang, sehingga kamu mudah sekali menyerah saat didera masalah dengan pasangan.

2. Kalian masih sama-sama egois

Tanda hubungan tak akan awet lainnya adalah kalian masih sama-sama egois. Hal ini akan jadi batu penghalang menjalani hubungan yang sehat.

Ada banyak hal buruk dari sikap egois. Kamu selalu ingin menang sendiri, nggak mau mengakui kesalahan, atau cuek dengan pasangan, tapi menuntutnya perhatian. Itu semua, adalah resep mujarab untuk membuat hubungan jadi hancur!

3. Cemburu berlebihan

Sikap cemburu memang bisa membuat pasangan bahagia. Karena itu tandanya, kamu benar-benar mencintainya. Tanpa rasa cinta, nggak mungkin timbul keinginan untuk memiliki. Perlu diketahui, salah satu bentuk cinta adalah rasa cemburu yang wajar.

Akan tetapi, kalau cemburumu itu sudah berlebihan, malah bisa merusak hubungan. Karena sikap demikian, menunjukkan bila kamu belum sepenuhnya percaya pada pasangan. Padahal, kepercayaan dalam hubungan adalah hal krusial.

Selalu dicemburui, dapat membuat pasangan merasa jenuh dan tak nyaman. Sehingga ia akan memilih pisah, meskipun boleh jadi di dalam hatinya masih tersimpan rasa cinta. Habis, nggak tahan dicemburui terus-terusan!

Kalau ada tanda-tanda tadi dalam hubungan, sebaiknya segera memperbaiki diri. Itu, kalau kamu ingin hubungan asmara kalian awet!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak