3 Tanda Kamu Terjebak dalam Hubungan yang Salah, Jangan Diteruskan!

Hernawan | Latifah ..
3 Tanda Kamu Terjebak dalam Hubungan yang Salah, Jangan Diteruskan!
Ilustrasi pria bersedih (unsplash/Mubariz Mehdizadeh).

Kisah cinta di dunia nyata tidaklah seindah apa yang terjadi dalam drama romansa. Tidak selamanya, pasangan yang telah kamu pilih untuk berkomitmen, ternyata adalah sosok paling tepat.

Ada banyak kejadian, ketika hubunganasmara sudah berjalan beberapa lama, baru sadar kalau jalinan asmara selama ini, sebenarnya mengarah pada hubungan yang salah. Supaya kamu nggak terjebak berlarut-larut di dalamnya, penting mengenali apa saja tanda-tanda hubungan yang salah. Simak terus, ya!

1. Kamu sulit menaruh rasa percaya padanya

Syarat penting supaya hubungan asmara bisa berjalan dengan sehat, yakni mesti ada rasa saling percaya. Karena tanpa itu, kalian jadi mesti nempel ke mana-mana. Berabe, kan, kalau melakukan apa pun harus senantiasa berdua?

Bila ternyata kamu sulit menaruh rasa percaya padanya, berarti ada yang salah dalam hubungan kalian. Mungkin saja, sikapnya selama ini, yang bikin kamu jadi susah untuk benar-benar memercayainya. Misalnya, dia kedapatan sering berbohong.

2. Kamu tak tertarik melanjutkan hubungan ke jenjang yang lebih serius

Hal lain yang bisa jadi ciri kalau kamu sudah terjebak pada hubungan yang salah, yakni tak ada keinginan untuk melanjutkan ke jenjang serius. Kamu sulit melihat sosoknya ada dalam masa depanmu.

Itu artinya, dalam hatimu, sebenarnya sudah memberi kode keras kalau bersama dengannya bukanlah keputusan tepat. Hanya saja, kamu mengabaikan suara nurani tersebut. Mungkin karena merasa nggak enak jika harus pisah, atau ada sebab lain. Padahal, melanjutkannya hanya akan percuma, lho!

3. Kamu berandai-andai bagaimana bila hidup tanpanya

Sejatinya, ketika kamu jatuh cinta, pasti ingin selalu bersama, kan? Nah, kalau yang ada dalam pikiranmu malah sebaliknya. Yakni, kamu kerap berandai-andai bagaimana sekiranya bila hidup melajang, itu berarti hubunganmu bermasalah.

Mungkin saja hubungan asmara yang kamu jalani selama ini sudah begitu membosankan, atau pasangan tak memberi kebebasan, sehingga kamu merasa terkekang.

Kalau sudah ada tanda-tanda tadi, jangan didiamkan saja. Bila kamu memang masih berniat untuk meneruskan hubungan asmara, bicarakan dengan pasangan mengenai permasalahan hubungan kalian. Karena kalau didiamkan terus, tapi kamu masih saja menjalani, pasti nggak akan membuat kamu bahagia.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak