Rok adalah salah satu fashion item yang identik dengan kesan feminin. Bamun beberapa orang tidak menyukai rok karena dianggap ribet dan membuat tubuh terkesan lebih besar.
Padahal ada banyak jenis rok yang bisa kamu pilih sesuai dengan selera atau acara yang sedang dihadiri. Berikut ini adalah 5 jenis rok yang membuat penampilanmu lebih feminin dan trendy.
1. Rok Plisket atau Pleated Skirt
Akhir-akhir ini, motif pleated atau plisket kembali menjadi tren di dunia fashion, entah itu berupa kulot, rok, maupun hijab. Pasalnya, motif ini terlihat simple dan cocok digunakan di berbagai acara tergantung dari bahannya. Motif pleated ini juga membuat efek tubuh menjadi semakin tinggi dan langsing.
2. Rok Flared atau Flared Skirt
Hampir mirip dengan rok A-line, rok flared ini memiliki ciri khas di mana roknya yang lebih mengembang di bagian bawah. Rok ini cocok digunakan saat acara-acara formal, kamu bisa memadu padankannya dengan blouse atau kemeja yang dimaksukkan ke dalam rok.
3. Rok Lingkaran atau Circle Skirt
Rok ini memiliki bagian bawah lebih lebar dari pada bagian atasnya, sehingga ketika dipakai, rok ini memiliki gelombang-gelombang yang cantik. Rok lingkaran cocok digunakan untuk acara formal maupun non formal, panjangnya pun juga bervariasi ada yang di atas atau di bawah lutut. Bagi ibu-ibu yang sedang hamil, model rok ini juga nyaman banget dipakai untuk sehari-hari karena tidak sesak.
4. Rok Span
Rok span adalah rok yang memiliki potongan lurus mengikuti bentuk tubuh si pemakai. Rok ini akan membuat pamakainya terlihat lebih professional dan percaya diri. Oleh karena itu, model seperti ini lebih cocok digunakan untuk ke kantor.
5. Rok A atau A-line Skirt
Seperti namanya, rok ini memiliki potongan seperti huruf A. Akan tetapi, di bagian bawahnya, rok model ini tidak mengembang, hanya melebar dan jatuh mengikuti bentuk tubuh si pemakai. Rok A cocok digunakan untuk pergi ke kantor, hang out, atau acara-acara yang lainnya.
Itulah 5 jenis rok yang bisa kamu pakai untuk kegiatan sehari-hari, buat tampilanmu menjadi lebih feminin dan cantik.