Saat menjalin hubungan asmara, sangatlah wajar ketika kamu ingin mengenalkan ke teman dekatmu, atau diperkenalkan ke lingkaran pertemanan pasangan. Bagaimanapun, mereka juga termasuk orang dekat yang selama ini telah banyak berkontribusi dalam kehidupanmu dan pasangan.
Sayangnya, gak selamanya niat baikmu untuk menjalin hubungan dengan teman pasaganmu berbuah manis. Alih-alih disambut dengan hangat, kamu malah tak disukai oleh teman pasangan. Untuk menyikapinya, simak tips berikut ini, yuk!
1. Berhenti sejenak untuk merenung
Sikap mereka yang tak menyukai kehadiranmu di hidup pasangan tentu bukan tanpa alasan. Pasti ada hal yang melatarinya.
Daripada kamu memaksakan terus untuk diterima, lebih baik ambil waktu untuk berhenti sejenak dan merenungi kira-kira apa yang jadi penyebabnya. Jika selama ini kamu sudah selalu bersikap baik pada pasangan, maupun ke mereka, maka boleh jadi penyebabnya ada pada diri mereka sendiri yang menolak untuk menerima kehadiran orang baru. Dengan begitu, kamu gak terlalu ambil pusing jadinya.
2. Cobalah untuk berempati
Empati adalah berusaha menempatkan diri di posisi mereka. Ketidaksukaan mereka kepadamu bisa jadi bukan karena mereka kejam, tapi karena syok. Boleh jadi, mereka sudah terlalu nyaman dengan lingkaran pertemanan yang telah ada, sehingga belum siap menerima kenyataan kalau salah satu dari teman mereka sudah punya pasangan.
Dengan adanya pasangan, tentu akan berpengaruh pada waktu kumpul mereka. Pasti gak bisa sebebas dulu lagi. Bila ini yang terjadi, kamu bisa memberi waktu pada mereka untuk pelan-pelan menerima kehadiranmu, sehingga mereka pun akan terbuka padamu.
Kamu gak perlu berpura-pura antusias atau menjadi orang lain demi diterima dalam lingkaran pertemanan pasanganmu. Tetap jadilah diri sendiri. Apabila kamu sudah berusaha terus bersikap baik, dan ternyata tanggapannya masih tidak mengenakkan, maka itu bukan masalahmu.
4. Bicarakan dengan pasangan
Bila segala upaya sudah kamu lakukan untuk mengambil hati teman-teman pasangan, tapi mereka tetap bersikap dingin. Maka, kamu jangan berdiam diri. Hal itu sama saja membiarkan orang lain menginjak-injakmu.
Utarakan pada pasangan kalau teman-temannya tak menerimamu. Kamu gak mau memaksakan diri pada orang yang memang sudah menutup diri. Siapa tahu, pasanganmu bisa menyadarkan teman-temannya untuk dapat bersikap terbuka.
Semoga dengan tips tadi kamu bisa menyikapi dengan baik, ya, saat gak disukai oleh teman-teman pasangan. Ada saatnya kamu memberi waktu untuk mereka, tapi ada pula waktunya untuk bersikap tegas dan tak menoleransi sikap tidak baik mereka.