Meja belajar adalah tempat yang berpengaruh untuk meningkatkan produktivitas pelajar. Bila meja belajar terlihat nyaman dan indah maka semangat belajar pun akan lebih meningkat. Maka dari itu dirasa cukup penting untuk menghias meja belajar.
Berikut adalah 7 barang yang bisa jadi rekomendasi tuk menghias meja belajarmu. Yuk simak!
1. Jam Digital LED
Selain berfungsi untuk memberikan informasi seputar waktu, jam juga berguna sebagai hiasan. Bila kamu ingin memilih jam untuk meja belajarmu, kamu bisa membeli jam digital LED. Jam tersebut memiliki dua fungsi yakni, estetika dan penunjuk waktu. Ada baiknya lagi bila jam digital tersebut memiliki stopwatch atau timer. Tentu itu akan jadi nilai tambah. Supaya kamu lebih mengetahui secara rinci berapa jam kamu belajar.
2. Note Board Acrylic Estetik
Barang ini juga berguna untuk mengisi meja belajarmu. Apalagi barang ini cocok sekali untuk kamu yang terkadang malas membuka sebuah catatan to do list dalam buku atau handphone-mu atau untukmu yang praktis. Daripada harus mencari di mana letak handphone dan menggunakan waktu beberapa detik untuk membuka buku. Ada baiknya bila kamu membeli note board estetik di meja belajarmu. Di mana saat kamu terpikir untuk melakukan sesuatu atau ada ide yang tiba-tiba muncul kamu bisa langsung menulisnya di note board itu.
3. Lampu Belajar Karakter
Barang ini juga berfungsi sebagai hiasan dan juga penerangan. Intensitas cahaya yang kamu gunakan juga bisa kamu sesuai dengan kebutuhan. Ada baiknya lagi bila cahaya bisa kamu atur. Tentunya itu akan lebih baik.
4. Tempat Alat Tulis Warna Pastel
Selain berfungsi sebagai wadah meletakkan berbagai macam alat tulis, tempat itu juga bisa sebagai hiasan. Pilihlah warna-warna yang senada atau paling tidak yang sesuai dengan tone kamarmu ataupun meja belajarmu. Tentunya hal tersebut dapat meningkatkan estetis meja belajar.
5. Rak Buku Kecil
Kamu bisa memilih rak buku kecil sesuaikan dengan tempat yang tersisa di meja belajarmu. Rak buku ini bisa kamu tata di bagian samping depan atau di bagian depan. Sesuaikan saja dengan ruang yang tersedia.
6. Miniatur
Miniatur ini dapat berupa, miniatur menara, tokoh kartun, bangunan rumah, jembatan atau apapun yang lucu dan unik.
7. Pajangan Quote Ukuran Kecil
Kamu bisa memajang hiasan quote ini di depan meja belajarmu dengan disenderkan di tembok atau langsung dipaku di tembok.
Itulah 7 barang yang bisa jadi rekomendasi untuk mengisi meja belajarmu agar lebih estetik. Semoga bermanfaat!