Tak dapat dimungkiri bahwa kesibukan sering kali menjadi salah satu penyebab kandasnya suatu hubungan. Bukan tanpa alasan, tetapi pasangan yang sibuk cenderung lupa terhadap hal-hal kecil dan sederhana yang sebenarnya cukup penting untuk hubungannya.
Bahkan, akibat kesibukan yang padat sepasang kekasih jadi jarang memiliki waktu untuk berdua. Lantas bagaimana bila kenyataannya pasanganmu adalah orang yang super sibuk? Berikut beberapa tips yang dapat kamu lakukan untuk menjaga hubungan di tengah-tengah padatnya kesibukan.
1. Sesekali Berikan Dia Kejutan
Memberi kejutan memang hal yang lumrah dilakukan di dalam setiap hubungan. Akan tetapi bukan berarti hal tersebut sangat membosankan lho. Untuk menjaga hubungan agar tetap terasa hangat dan manis, sesekali kamu dapat memberinya kado ataupun bingkisan spesial saat dia memiliki waktu luang. Tidak perlu yang terlalu mahal atau makanan yang mewah, kamu bisa memberikan sesuatu yang dia butuhkan. Misalnya kemeja, dasi, jam tangan, atau beberapa hal kecil lainnya.
2. Jaga Kualitas Komunikasi
Kamu tidak perlu menanyakan kabarnya setiap hari, bertanya apa menu makanannya dari pagi sampai sore, atau justru bertanya dia sedang apa. Boleh saja bertanya sedemikian rupa, tetapi usahakan agar tidak terlalu keseringan karena ini hanya akan membuat dia merasa terganggu. Sebagai gantinya, cobalah sama-sama meluangkan waktu untuk saling berkomunikasi. Misalnya sebelum tidur atau saat istirahat siang. Kalian bisa bertelepon atau chatting sekadar untuk menanyakan apakah kegiatannya berjalan dengan baik atau adakah kendala yang dihadapi selama beberapa waktu terakhir. Tanyakan juga kabarnya bila dalam beberapa hari kamu tak menanyakan hal tersebut. Dengan demikian kalian akan merasa lebih dekat dan lebih diperhatikan satu sama lain.
3. Buat Dia Merasa Selalu Diperhatikan
Meskipun dia sangat sibuk, tetapi dia akan tetap merasa spesial bila kamu terus memberikan perhatian. Misalnya dengan mengirimkan pesan singkat untuk menyemangatinya, memberikan doa kepadanya, atau justru mengirimkan makanan di jam makan siang. Beberapa kegiatan sederhana ini bisa membuat dia sadar bahwa kamu sangat menghargai dan mencintainya dan dia akan berpikir bahwa kamu adalah sosok terbaik dalam hidupnya. Dia akan merasa nyaman sehingga setiap waktu akan semakin jatuh cinta padamu!
4. Ajak Ketemuan
Boleh saja kalau kamu mengajak dia ketemuan saat ada waktu luang. Tidak perlu terlalu lama, selagi kondisi tubuhnya fit, maka kamu bisa mengajaknya kencan sekadar untuk makan siang atau makan malam. Kalau sama-sama cinta sepertinya hal ini sangatlah sederhana dan mudah dilakukan. Sehingga perasaan kalian akan terjaga dan ke depannya hubungan akan tetap awet.
Apakah kamu sudah siap untuk melakukan beberapa tips ini di tengah kesibukannya yang sangat padat agar hubungan menjadi awet?