Ingin Membeli Sepeda Motor? Jangan Lupa Siapkan 4 Hal ini

Hikmawan Firdaus | Diat Anugrah
Ingin Membeli Sepeda Motor? Jangan Lupa Siapkan 4 Hal ini
Ilustrasi Sepeda Motor (Pexels/Oleg Magni)

Sepeda motor adalah salah satu kendaraan favorit yang disukai banyak orang. Harganya yang jauh lebih terjangkau dibanding harga mobil, kecepatan tempuh yang dapat diandalkan, hingga kemampuannya menerobos kemacetan membuat banyak orang memilih alat transportasi ini.

Namun memiliki sepeda motor bukan tanpa risiko, ada akibat yang harus ditanggung. Mulai dari konsumsi bahan bakar, biaya perawatan, dan lain sebagainya. Oleh karena itu, kita harus memikirkan matang-matang sebelum memutuskan untuk membeli sepeda motor.

Berikut ini adalah 4 hal yang harus disiapkan sebelum membeli sepeda motor.

1. Kemampuan Finansial

Memiliki sepeda motor artinya harus siap menanggung berbagai biaya yang dibutuhkan. Mulai dari dana yang harus disiapkan untuk membeli baik secara cash maupun kredit, biaya konsumsi bahan bakar, biaya perawatan, pajak, dan lain sebagainya. 

Oleh karena itu, sebelum memutuskan untuk meminang sepeda motor impian, kita harus mempertimbangkan kondisi keuangan kita. Jangan sampai kita menemukan kesulitan di kemudian hari karena memaksakan diri membeli sepeda motor.

2. Garasi atau Tempat Menyimpan

Sepeda motor merupakan salah satu barang yang berharga karena harganya yang lumayan mahal. Oleh karena itu, kita harus menyiapkan garasi atau tempat untuk menyimpan sepeda motor yang akan kita beli.

Jika belum bisa membuat garasi, kita dapat menggunakan ruang tamu atau ruangan lainnya yang cukup untuk menyimpan sepeda motor. Jangan sampai motor kita selalu dibiarkan di luar rumah karena berpotensi dicuri orang tidak bertanggung jawab.

3. Surat Izin Mengemudi

Kita diharuskan memiliki surat izin mengemudi atau SIM C jika ingin mengendarai sepeda motor. Oleh karena itu sebelum membeli sepeda motor, hendaknya kita memiliki SIM C terlebih dahulu. Kalau belum memilikinya maka kita harus membuatnya. Jangan sampai kita tidak bisa mengendarai sepeda motor yang kita beli karena tidak memiliki SIM.

4. Pemahaman Dasar tentang Sepeda Motor

Sebelum memiliki sepeda motor, kita hendaknya dapat mengendarainya dengan baik dan dibuktikan dengan memiliki SIM. Selain mengendarai, hendaknya kita juga memiliki sedikit pemahaman mendasar mengenai sepeda motor.

Pemahaman mendasar tersebut antara lain jadwal servis, komponen penting, hingga cara perawatan yang baik. Pemahaman tersebut wajib dimiliki agar kita dapat menggunakan dan merawat sepeda motor kita dengan baik.

Demikian 4 hal yang harus dipersiapkan sebelum membeli sepeda motor. Sudah siap?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak