3 Ide Jualan yang Tidak Pernah Sepi Pembeli, Wajib Coba Salah Satunya!

Hayuning Ratri Hapsari | Afifah Putri
3 Ide Jualan yang Tidak Pernah Sepi Pembeli, Wajib Coba Salah Satunya!
Ilustrasi berjualan (Freepik.com)

Berjualan bisa menjadi pilihan untuk kalian yang ingin mendapat uang tambahan, berjualan juga bisa dijadikan sebagai hobi atau sekedar iseng-iseng saja. Tapi, untuk kalian yang ingin serius menekuni bisnis dengan berjualan sebagai pendapatan pokok, maka kalian harus mampu menekuninya dengan seserius mungkin.

Kalian bisa mencoba berjualan dengan modal yang sangat minim terlebih dahulu dan mencari tahu seberapa banyak orang yang akan menyukai barang dagangan yang kalian jual. Pilihlah dagangan yang tidak akan pernah sepi  pembeli, untuk mengetahui lebih lanjut. Mari simak 3 ide jualan yang tidak pernah sepi pembeli.

1.    Berjualan pakaian

Ide jualan pertama yang tidak akan pernah sepi pembeli yaitu berjualan pakaian. Siapa yang tidak butuh dengan pakaian? Semua kalangan usia pasti membutuhkan barang yang satu ini. Bahkan, setiap tahun atau setiap bulannya pasti ada saja orang yang akan membeli pakaian baru. Entah itu celana, baju dan lain sebagainya. 

Jika seperti itu, maka sudah bisa dipastikan bahwa ide jualan yang satu ini tidak akan pernah mati dan sepi dari pembeli. Tinggal bagaimana kalian menempatkan dan membuatnya semenarik mungkin dengan mengikuti fashion yang sedang nge-trand

2.    Berjualan makanan

Ide jualan kedua yang tidak akan pernah sepi pembeli yaitu berjualan makanan. Semua orang pasti membutuhkan makan setiap hari, tidak heran jika ide jualan yang satu ini tidak akan pernah sepi oleh pembeli. Beragam makanan yang bisa kalian jual, mulai dari makanan ringan sampai makanan yang mengenyangkan. 

Kalian bisa mengolah makanan sendiri untuk dijual dan dipasarkan. Makanan yang enak serta menarik dimata pembeli akan menjadi daya tarik agar jualan yang kalian pasarkan bisa laku di pasaran. 

3.    Berjualan bahan pokok

Ide jualan yang ketiga ini tidak kalah dengan ide jualan pertama dan kedua. Berjualan bahan pokok merupakan pilihan yang bagus untuk memulai bisnis dengan risiko yang sangat rendah. Pasalnya, bahan pokok pasti sangat dibutuhkan oleh siapa pun. Bahan pokok juga menjadi salah satu kebutuhan yang tidak bisa dilepaskan dari kehidupan manusia. 

Setiap manusia pasti membutuhkan bahan-bahan pokok yang bisa menunjang kehidupan sehari-harinya. Maka dari itu, berjualan bahan pokok akan sangat menguntungkan karena tidak akan sepi dari pembeli.

Itu dia tadi 3 ide jualan yang tidak pernah sepi pembeli, silakan dicoba semoga artikel ini bermanfaat. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak