Bertengkar dengan pasangan pasti sering terjadi dalam sebuah hubungan asmara. Akan tetapi, ada juga seseorang yang hubungannya sama sekali tidak pernah bertengkar atau adem ayem aja. Ketahuilah, kamu tidak perlu terlalu pusing jika hubunganmu dengan pasangan kerap ada konflik sesekali. Hal tersebut terjadi pasti karena berbagai alasan. Namun, ternyata juga bertengkar dengan pasangan itu baik, loh, untuk hubungan kamu. Berikut ini 5 Alasan mengapa bertengkar dengan pasangan itu, baik untuk sebuah hubungan asmara.
1. Kalian sudah saling jujur dan terbuka
Ketika kamu bertengkar dalam sebuah hubungan asmara, berarti kamu dengan pasanganmu sudah saling jujur dan terbuka satu sama lain. Sehingga, kamu lebih memilih jujur dan terbuka dengan pasanganmu atas hal apa yang terjadi sebenarnya.
Bagimu lebih baik pasanganmu mengetahui masalah tersebut dan bertengkar. Daripada kamu sembunyikan masalah itu, hubungan kamu baik-baik saja, tetapi kamu tidak jujur dan terbuka dengan pasanganmu. Pada akhirnya hubungan kamu hanya sekedar hubungan saja, tanpa ada kejujuran, padahal kejujuran itu sangat penting dalam sebuah hubungan.
2. Kamu akan lebih baik pada akhirnya
Setelah kamu bertengkar dengan pasanganmu, karena suatu masalah yang terjadi pada hubungan asmara kamu. Berarti kamu telah jujur dan tidak menyembunyikan hal apapun kepada pasanganmu. Perasaanmu juga akan lebih baik, karena kamu sudah berani terbuka akan masalah yang terjadi, walau harus menimbulkan pertengkaran.
3. Bisa mengetahui apa yang pasangan inginkan
Ketika bertengkar, biasanya pasanganmu akan mengungkapkan segala unek-unek di hatinya, oleh sebab itu kamu sebagai sang kekasih ketika kalian bertengkar, kamu harus benar-benar mengingat unek-unek tersebut, agar tidak terjadi masalah kembali. Dengan begitu juga kamu bisa mengetahui apa yang sebenarnya pasanganmu inginkan.
4. Dapat menguatkan hubungan
Ketika selesai bertengkar, kalian akan kembali bersama. Terkadang karena lamanya berpisah membuat kamu dan pasanganmu akan saling rindu, yang membuat ketika kalian bersama setelah bertengkar, akan semakin dekat dan saling mengetahui hal apa yang pasangan kalian inginkan dan tidak inginkan.
5. Tidak ada hubungan yang sempurna
Bertengkar artinya ada masalah yang terjadi, tidak semua hubungan asmara akan terus berjalan lurus tanpa adanya masalah. Pasti akan ada masalah yang akhirnya membuat kamu dan pasanganmu bertengkar. Karena, sejujurnya tidak ada hubungan yang sempurna. Semuanya pasti akan ada asam manis dalam sebuah hubungan.
Itulah lima alasan mengapa bertengkar dengan pasangan itu baik. Namun, bukan berarti karena bertengkar itu baik, kamu jadi bertengkar terus. Karena, pertengkaran itu terjadi untuk membuat kalian semakin memahami satu sama lain, jika kalian sudah memahami apa yang pasangan kalian inginkan, bukan tidak mungkin pertengkaran akan mereda dan hubungan kalian semakin erat.