3 Alasan Penting Kamu Harus Berbuat Baik kepada Orang Lain dan Diri Sendiri

Candra Kartiko | Rania Erin Oktiara
3 Alasan Penting Kamu Harus Berbuat Baik kepada Orang Lain dan Diri Sendiri
Ilustrasi berbuat baik dengan ramah ke orang lain (Sumber foto: Pixabay.com/2704056)

Seseorang yang memiliki pribadi pasti akan disukai oleh semua orang. Tidak heran kalau ia memiliki banyak teman dan pergaulannya juga dikelilingi oleh orang baik. 

Melakukan kebaikkan rupanya tidak hanya dilakukan untuk kita ke orang lain saja, melainkan berbuat baik ke diri sendiri juga perlu dilakukan sebagai bentuk rasa mencintai diri sendiri.

Berikut ada 3 alasan kamu harus berbuat baik kepada orang lain dan diri sendiri. Simak selengkapnya!

1. Hidup menjadi lebih tenang

Suatu kebaikan akan dibalas dengan kebaikan, apabila kamu menerima hal sebaliknya, maka kamu tidak perlu melakukan tindakan negatif untuk membalasnya. Kamu harus tetap berbuat baik dan menyelesaikan suatu masalah dengan pikiran yang tenang agar menemukan solusi terbaik.

Selain itu, alasan berbuat baik lainnya yakni agar hidup menjadi lebih tenang. Tidak punya masalah dengan orang lain merupakan sesuatu yang membuat hidup menjadi lebih damai dan tentram. Hal ini juga memberikan efek positif seperti kerukunan terjaga, harmonis antar sesama manusia, pikiran lebih positif, dan lain sebagainya.

2. Wujud mencintai diri sendiri dan peduli ke sekitar

Berbuat baik juga bisa diartikan sebagai bentuk mencintai diri sendiri seperti kamu selalu mengapresiasi pencapaianmu dan tidak pernah membenci keburukkan yang ada pada di dirimu, kamu lebih mengerti perasaanmu, kamu selalu berterimakasih ke diri sendiri, dan lain sebagainya. Dengan demikian, kamu akan menjadi pribadi yang selalu mensyukuri kehidupan.

Selain itu, berbuat baik juga berarti peduli ke orang lain walaupun kamu tidak mengenalnya, seperti membantu orang yang kesulitan di tengah jalan dan memastikan ia baik-baik saja. Berbuat baik juga meningkatkan rasa kepedulian yang ada di sekitarmu seperti memberi makan hewan yang kelaparan, merawat tanaman yang rusak, dan lain sebagainya.

3. Kebaikkan akan kembali ke diri sendiri

Meskipun kamu ikhlas menolong orang tanpa menerima imbalan, suatu saat apabila kamu mendapatkan musibah pasti ada saja yang menolongmu. Orang lain akan respect kepadamu dan tidak keberatan menawarkan bantuan sebelum kamu memintanya. Dengan kebaikkan, kamu akan terhindar dari hal-hal negatif. Selain itu, kepercayaan orang lain atas dirimu juga akan meningkat.

Itu dia ada 3 alasan kamu harus berbuat baik ke orang lain dan diri sendiri. Tetap berbuat baik dan semoga bermanfaat.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak