Wajib Tahu! 5 Dampak Buruk Bermain Ponsel pada Anak

Hayuning Ratri Hapsari | Dewi Maharani Bahtiar
Wajib Tahu! 5 Dampak Buruk Bermain Ponsel pada Anak
Ilustrasi bermain ponsel (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Di zaman sekarang, anak-anak membawa ponsel ke mana-mana terkesan biasa. Bahkan, batita yang sudah pandai mengakses ponsel saja dianggap hal yang wajar.

Banyak orang tua yang sadar bahwa membiarkan anaknya bermain ponsel bukanlah hal yang baik, tetapi mereka membiarkannya dengan alasan agar anak tak rewel.

Agar lebih sadar tentang dampak buruk bermain ponsel pada anak, para orang tua perlu tahu 5 dampak negatif dari bermain ponsel berikut.

1. Gangguan pada mata

Dampak pertama yang akan langsung terasa ketika anak terlalu sering bermain ponsel adalah gangguan pada mata. Anak-anak akan mengalami mata lelah, mata kering, serta gangguan penglihatan.

2. Kurang tidur

Bagi anak-anak, tidur yang cukup akan membuat pertumbuhannya optimal. Namun, ketika anak-anak sudah diperkenalkan ponsel dan ketergantungan terhadap benda tersebut, waktu tidurnya akan terganggu.

Fakta tersebut sesuai dengan penelitian yang dilakukan Boston College pada tahun 2012, yang menyatakan bahwa 75% anak usia 9-10 tahun mengalami gangguan tidur akibat penggunaan ponsel secara berlebihan.

Kurang tidur ini juga dapat berdampak pada kegiatan sehari-hari anak. Misalnya, prestasi di sekolah menjadi menurun karena kurangnya fokus saat belajar di sekolah.

3. Sifat ketergantungan anak terhadap ponsel

Membiarkan anak bermain ponsel tanpa batasan dan pengawasan orang tua membuat anak selalu bergantung pada ponsel. Ketergantungan ini akan memberikan dampak buruk karena anak terganggu dalam perkembangan fisik dan motoriknya.

Misalnya anak menjadi sulit berinteraksi dengan lingkungan sekitar karena beranggapan bahwa bermain ponsel lebih seru dibanding berinteraksi dengan orang lain.

4. Sifat agresif pada anak

Ketika seorang anak dijauhkan pada ponsel, perilaku agresif akan muncul karena anak merasa gelisah saat tidak memegang ponsel. Maka, jangan salah jika anak mulai marah-marah karena merasa dia dilarang bermain ponsel yang dia sukai.

Selain marah, anak juga bisa menangis, mengamuk, memukul bahkan menendang orang-orang di sekitarnya ataupun benda mati di sekelilingnya.

5. Masalah mental

Menurut penelitian di Bristol University pada tahun 2010, mengungkapkan bahwa penggunaan ponsel berlebihan pada anak dapat meningkatkan gangguan kecemasan, gelisah, kurang atensi, risiko depresi, autisme, psikosis, gejala bipolar, dan perilaku gangguan mental lainnya.

Itulah 5 dampak buruk bermain ponsel pada anak yang wajib diketahui. Mulai sekarang, bersikaplah lebih peduli pada anak dengan mulai membatasi penggunaan ponsel pada si kecil.

Meski awalnya akan sulit, tetapi jika para orang tua sudah bertekad pasti akan mudah untuk menerapkan disiplin bermain ponsel pada anak.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak