4 Idiom Bahasa Inggris Ini Ternyata Berkaitan dengan Mitologi Yunani

Hernawan | Vivia Lintang
4 Idiom Bahasa Inggris Ini Ternyata Berkaitan dengan Mitologi Yunani
Ilustrasi patung dewa Yunani kuno. (Pexels.com/Miggy Rivera)

Yunani sebagai salah satu tempat peradaban awal manusia dikenal dengan pengaruhnya terhadap kehidupan manusia hingga masa modern ini. Banyak hal yang telah kita dapati sebagai peninggalan dari peradaban Yunani, termasuk para tokoh-tokoh dunia tersohor yang lahir dari sana. 

Salah satu hal yang sering kita temui tentang peradaban Yunani adalah mitologinya yang hingga kini masih banyak dipelajari oleh berbagai kalangan. Idiom dalam Bahasa Inggris mengambil inspirasi dari berbagai macam-macam peristiwa yang tak terkecuali mitologi. Di bawah ini 4 idiom Bahasa Inggris yang memiliki kaitan dengan mitologi Yunani.

1.  In the Arm of Morpheus

Dalam mitologi yunani, terdapat sekelompok dewa mimpi yang bernama Oneiroi dimana Morpheus termasuk di dalamnya. Seperti yang diketahui, Morpheus merupakan dewa pembawa mimpi dimana ia adalah anak dari Dewa Hypnos yaitu Dewa Tidur yang menguasai mimpi para manusia. Dewa Morpheus dikenal sebagai pembawa mimpi baik. Morpheus sendiri dapat memasuki mimpi manusia dan menyampaikan pesan dari para dewa menyerupai wujud manusia pada umumnya yang telah dikehendaki. 

Nah, arti dari idiom in the arm of Morpheus adalah tidur. Sangat simple bukan artinya?

2. A Herculean Task

Tidak asing dengan Hercules? Dalam mitologi Yunani, Hercules dikenal sebagai salah satu pahlawan paling kuat dalam sejarahnya. Idiom a herculean task memiliki makna hal sangat sulit dilakukan atau tugas yang sangat berat memerlukan kekuatan, keberanian, dan upaya yang sama besarnya.

3. Open Pandora's Box

Dalam mitologi Yunani, kotak Pandora terkenal dengan mitosnya bahwa kotak tersebut berisi segala hal buruk. Mulai dari rasa sakit, kejahatan, kedengkian, dusta, dan sebagainya. Arti idiom ini sendiri adalah melakukan hal yang akan mendatangkan berbagai hal buruk atau menjadi sumber masalah besar yang tidak dapat dikira kedepannya.

4To Rise Like a Phoenix

Tahu burung phoenix? Dalam mitologi Yunani burung phoenix adalah burung ajaib yang terbakar dan hidup atau terlahir kembali melalui abu dan memulai lembaran hidup baru yang panjang. Burung phoenix umumnya digambarkan sebagai bentuk kelahiran kembali dan sebuah kebangkitan. Sehingga makna dari idiom to rise like a phoenix adalah proses bangkit dari peristiwa buruk dan menjadi pribadi yang lebih baik di masa mendatang.

Itu dia 4 contoh idiom yang mengambil dari sejarah mitologi Yunani. Tentu masih banyak idiom-idiom lain yang mengambil inspirasi dari kebudayaan Yunani dan latar belakang menarik di baliknya yang dapat kamu pelajari lagi.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak