5 Tanda Orang yang Tidak Bisa Dipercaya, Harus Pandai Membedakannya!

Hayuning Ratri Hapsari | Mutami Matul Istiqomah
5 Tanda Orang yang Tidak Bisa Dipercaya, Harus Pandai Membedakannya!
Ilustrasi dua orang mengobrol (Freepik.com/fxquadro)

Ibaratkan kaca yang sudah dipecahkan, maka sangat mustahil untuk bisa berbentuk utuh seperti semula. Begitu juga dengan kepercayaan setiap orang.

Ketika kamu sudah kehilangan kepercayaan kepada seseorang, maka sulit bagimu untuk percaya kembali kepadanya. Maka dari itu, ketika kita dipercaya oleh orang lain, kita harus menjaga kepercayaan tersebut dengan baik.

Berikut ini merupakan beberapa alasan yang membuatmu tidak mempercayai orang lain.

1. Sering mengatakan "Percaya sama aku"

Beberapa dari kita ada yang terkecoh dan mempercayai seseorang yang sering mengatakan "Percaya sama aku" dan menganggapnya sebagai penegasan bahwa dia bisa dipercaya.

Padahal, siapa sangka bahwa hal tersebut sebenarnya hanyalah sebuah trik yang dia buat untuk membuatmu percaya padanya, sehingga dia bisa menutupi beberapa kebohongan dalam dirinya.

2. Tidak pernah membicarakan kekurangan

Kalau seseorang hanya menceritakan kesempurnaan dirinya sendiri, itu artinya kamu tidak perlu mempercayainya lagi. Seseorang yang bisa dipercaya adalah dia yang mau terbuka mengenai kekurangan dan kelebihannya. Dia akan menceritakan keadaan mengenai dirinya dengan sebenar-benarnya, mengharapkan bisa diterima dengan apa adanya.

3. Gelagat yang aneh dalam berbicara

Apakah kamu bisa membedakan gelagat orang berbicara yang jujur dan menutup-nutupi sesuatu? Orang yang berbicara dengan jujur akan selalu fokus kepada wajahmu. Dia akan selalu merespons dengan benar apa yang kamu sampaikan.

Orang yang berbohong biasanya akan mengalihkan matanya ke banyak arah. Mencari topik untuk disampaikan dan membuat dirinya nampak hebat dengan ceritanya.

Kalau kamu mulai merasa bahwa pembicaraan seseorang terlalu tinggi, itu artinya ada beberapa hal yang patut kamu curigai.

4. Memotong pembicaraan

Orang yang tidak bisa dipercaya akan merasa khawatir dan cemas dengan topik pembicaraan yang sedang berjalan. Ketika kamu sedang berkomunikasi dengannya, maka dia akan sering memotong pembicaraan yang menurutnya akan membuat dirinya nampak celingukan. Dia akan memotong sebuah topik dan menggantinya dengan topik yang lain agar dia tetap terlihat benar.

5. Berbohong lebih dari satu kali

Bohong adalah candu. Kamu perlu memahami apa alasan seseorang berbohong dengan cara memahami alasan di baliknya. Apalagi, kalau seseorang berbohong lebih dari satu kali, itu artinya dia memang menjadi orang yang terbiasa berbohong. Kalau sudah punya kebiasaan berbohong, dari sisi mana seseorang bisa dipercaya?

Itu dia 5 tanda orang yang tidak bisa dipercaya. Semoga bermanfaat!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak