Lakukan 3 Hal Ini agar Mimpimu Terwujud Satu Persatu, Jangan Menyerah!

Candra Kartiko | Adira Putri Aliffa
Lakukan 3 Hal Ini agar Mimpimu Terwujud Satu Persatu, Jangan Menyerah!
Ilustrasi meja belajar (Pexels.com/Julia M Cameron)

Memang melelahkan, bila sudah berusaha dan berdoa sekuat tenaga, tapi mimpi tak lekas jadi nyata. Rasanya dunia seperti tak memihak pada kita. Semuanya terlihat buram dan tak ada lagi kejelasan akan harapan. Keinginan ingin menyerah pun seringkali menyerang pikiran.

Sebab, diri sudah terlalu sering patah juga jatuh, hingga semangat pun perlahan rapuh. Tenang, tenang, tak hanya kamu kok yang merasa seperti itu. Banyak orang di luar sana pasti juga pernah merasakan hal yang sama. Jadi, kita bisa menghadapi ini semua bersama.

Simak dulu, yuk 3 hal yang bisa kamu lakukan agar mimpi terwujud satu persatu!

1. Tingkatkan Kesabaran

Setelah berusaha dan berdoa sekuat tenaga, tak ada hal lain yang bisa dilakukan selain sabar. Iya, sabar memang sangat dibutuhkan dalam sebuah perjuangan. Semakin banyak kamu bersabar, semakin berkesan prosesmu untuk mendapatkan hal besar.

Mentalmu juga akan terlatih untuk tidak terlalu terburu-buru mendapatkan sesuatu. Jadi, kamu bisa lebih menikmati setiap momen sebelum mendapatkan mimpimu.

2. Ucapkan Afirmasi Diri Setiap Hari

Ucapan adalah doa, ya itu memang benar adanya. Sehubungan dengan hal itu, mengucapkan perkataan dan harapan baik setiap hari bisa membuat hal itu jadi nyata. Sebab, tak ada yang tahu di waktu kapan Tuhan akan mengabulkan semua permintaanmu.

Tak ada yang tahu juga ucapan dan doa mana yang akan dikabulkan dahulu. Mulai sekarang, banyakin aja ya mengucapkan harapanmu, supaya kamu bisa semangat untuk menggapainya dan semesta juga bisa membantumu untuk sampai ke tujuanmu itu.

Bangun mindset positif selalu, tapi tetap harus disertai dengan usaha dan doa yang seimbang ya.

3. Lepaskan dan Biarkan Harapan Terbang Bersama Waktu

Setelah melakukan dua hal tadi, saatnya kamu melepaskan harapan-harapan itu. Biarkan semuanya terbang bersama waktu, bersatu bersama usaha dan doa yang selalu kamu ucapkan, lalu melebur menjadi kenyataan di waktu yang tepat.

Jangan dipikirkan dan dinantikan berlebihan. Lepaskan saja, biar waktu yang menjawab semuanya, supaya kamu tidak terlalu menaruh ekspektasi tinggi yang bisa membuatmu sakit hati bila tak terjadi. Dan apabila terjadi, tentunya akan membuatmu bahagia dan tak menyangka dengannya.

Perasaanmu pun akan jauh lebih bahagia karena seolah semua adalah keajaiban Tuhan.

Nah itu dia tadi 3 hal yang bisa kamu lakukan agar mimpi terwujud satu persatu. Semoga artikel ini bermanfaat ya! Sampai jumpa di artikel-artikel selanjutnya!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak