Kamu saat ini bisa jadi ragu apabila seseorang yang kamu cintai masih memiliki rasa yang sama atau tidak. Untuk menjawab rasa penasaran itu, simak ulasan berikut ini tanda-tanda pasangan sudah tidak cinta lagi.
Rasa sayang memang wajar terjadi, bisa jadi karena dia jenuh atau bahkan punya tambatan hati lain selain kamu. Maka agar cinta yang kamu berikan tidak sia-sia penting untuk mengetahui apa saja tanda dia sudah tidak punya rasa sayang lagi seperti dulu.
Terkadang merelakan orang terkasih merupakan sesuatu yang sulit untuk dilakukan, akan tetapi hal ini mungkin harus kamu lakukan demi kehidupan yang lebih bahagia. Baik itu untuk diri kamu sendiri dan seseorang yang sebetulnya masih kamu cintai.
Langsung saja, berikut adalah tujuh tanda pasangan kamu sudah tidak memiliki perasaan cinta yang sama, melansir dari YouTube SOBAT CINTA. Salah satunya adalah perlu percaya pada insting yang kamu miliki selama ini!
1. Dia kehilangan minat
Dia sudah tidak tertarik lagi pada apa yang terjadi padamu. Cerita tentang apa yang kamu alami sehari-hari tidak lagi membuatnya penasaran seperti dulu.
Mungkin di masa lalu, kamu bisa ceritakan apa saja yang terjadi dalam hidup kamu, mulai dari hal menyenangkan hingga hal buruk yang baru saja kamu hadapi. Tapi ketika rasa cinta itu hilang, dia tidak akan peduli itu semua.
2. Sering bertengkar
Kamu jadi lebih sering bertengkar dengan si dia. Pertengkaran memang sehat, tapi ketika dia sudah tidak cinta lagi pertengkaran yang terjadi malah tidak sehat.
Bisa jadi kamu dan pasangan akan bertengkar hebat karena hal sepele yang sebetulnya tidak perlu menjadi konflik dan amarah. Jika itu terjadi, tentu saja itu sebuah pertanda buruk dalam sebuah hubungan.
3. Mengabaikan chat-mu
Jika rasa cinta itu menggelora, maka kamu dan si dia akan terus-terusan chatingan bahkan hampir 24 jam tanpa henti. Mengobrol dengannya begitu menyenangkan, ada saja topik yang bisa selalu dibahas.
Namun beda halnya ketika rasa sayang itu sudah tak ada, dia tak akan membalas pesan kamu sehangat dulu. Teks mesra yang kamu kirim, kini perlu waktu berjam-jam untuk dibalas atau bahkan dibiarkan begitu saja oleh si dia.
4. Mulai tidak menghargai
Jika dulu ia selalu memuji kamu, mengatakan hal-hal baik padamu, maka sekarang itu tidak terjadi lagi. Ada saja hal yang akan ia kritik tentangmu.
Bahkan lebih parah lagi ia akan mengatakan hal yang tidak mengenakkan di hati kamu. Hal yang sebetulnya sepele jadi kesalahan kamu, dan kamu sendiri jadi pihak yang harus tersudutkan.
5. Sudah tidak peduli lagi
Rasa peduli yang dulu selalu ada hanya tinggal kenangan. Seseorang yang kamu sayangi selama ini tidak akan peduli kamu di mana, sedang melakukan kegiatan apa, dan bagaimana hari-harimu.
Ketika dia sudah tidak marah lagi saat kamu telat makan juga bisa jadi pertanda. Jika sudah begini sebaiknya kamu menerima kenyataan bahwa dia tak mencintai kamu lagi.
6. Kebiasaan berubah drastis
Mungkin dulu pasangan kamu akan selalu mengajak kamu ketika melakukan sesuatu, tapi sekarang hal itu tidak terjadi lagi. Kamu pun menyadari hal ini, tapi selalu berbaik sangka seolah tidak terjadi apa-apa.
Pertemuan kamu dengan si dia juga sudah tak sesering dulu lagi, ada saja alasan untuknya untuk tidak bertemu menghindari hal itu. Hati kamu yang rapuh merasa kecewa jika terus-terusan seperti ini.
7. Instingmu mengatakan dia sudah tidak tertarik lagi
Terkadang kita juga harus dengarkan apa hati nurani kita, apakah dia masih mencintaimu atau tidak? Cobalah sesekali untuk jujur pada diri sendiri, kamu akan langsung tahu jawaban itu.
Tapi satu yang pasti, jika kamu meragukan apakah dia masih sayang atau tidak bisa jadi itu pertanda hubungan kamu mulai terancam. Segera buat keputusan yang bijak tentang masa depan hubungan kamu dengan si dia!
Cinta memang buta, tapi ketika seseorang yang kamu perjuangkan tidak mencintai kamu lagi, buat apa diperjuangkan? Ada 7 miliar lebih manusia di planet Bumi, yang salah satunya adalah cinta sejatimu.
Bukalah mata lebih lebar, terkadang kamu tidak mau mencari cinta yang baru bukan karena tidak ada. Tapi kamu sendiri yang menutup diri. Percayalah bahwa kamu akan bisa menemukan orang yang lebih baik dari yang sekarang.