Sangatlah wajar memiliki ketertarikan seksual terhadap orang yang kamu cintai. Akan tetapi, sebuah hubungan asmara yang sehat dan langgeng mestinya gak cuma berlandaskan ketertarikan seksual saja, itu sama saja hubungan cuma karena nafsu.
Hubungan yang hanya dilandaskan nafsu umumnya gak akan bertahan lama. Pertama, namanya manusia gak akan selalu menarik, sehingga orang yang menjalin hubungan karena nafsu bakal gampang sekali berpaling dengan yang lain karena dianggap jauh lebih menarik dari pasangan saat ini.
Kedua, orang yang cintanya karena nafsu biasanya gak punya komitmen kuat. Ketika ada masalah, gampang sekali berpisah, karena cintanya memang gak tulus.
Nah, agar kamu gak sampai berpasangan dengan orang yang cuma mencintaimu karena nafsu, ada baiknya kenali ciri-cirinya seperti akan dijelaskan berikut ini.
1. Silau dengan fisik
Jangan langsung melambung ketika pasangan selalu memuji fisikmu. Jarang-jarang sih wajar bikin tersipu-sipu. Akan tetapi, kalau diperhatikan yang selalu ia puji adalah fisik, bisa jadi tanda bahaya kalau dia cuma silau dengan fisikmu.
Pasangan yang seperti ini akan mudah sekali tertarik dengan orang lain ketika dilihatnya memiliki fisik ‘lebih unggul’ dibandingkan kamu. Jadi, lebih berhati-hati, ya.
2. Aktivitas kalian selalu berkaitan dengan seksual
Ciri selanjutnya kalau pasanganmu hanya mencintai karena nafsu, yaitu aktivitas kalian tidak jauh-jauh berkaitan dengan seksual. Ini menandakan kalau di pikirannya cuma memenuhi kenikmatan seksual semata.
Padahal, hubungan cinta lebih dari itu, lho. Kamu pun perlu dipenuhi kebutuhan emosional agar kalian bisa terikat satu sama lain.
3. Menuntut seks sebagai pembuktian cinta
Hal ini terutama berlaku bagi wanita. Hati-hati apabila seorang pria menuntutmu untuk melakukan hubungan seks di luar nikah sebagai pembuktian. Sikapnya tersebut bisa jadi ciri jelas kalau tujuan untuk menjalin hubungan denganmu semata-mata demi memenuhi hasrat seksualnya saja.
Tipe pria seperti ini biasanya sulit setia. Ketika sudah mendapat apa yang ia mau, kamu akan mudah sekali dicampakkan olehnya. Maka dari itu, kamu perlu punya benteng diri yang kuat agar tidak terjebak rayuannya, ya.
Itu tadi beberapa tanda pasangan yang mencintaimu hanya karena nafsu. Semoga dengan uraian tadi bisa membuatmu lebih waspada agar tidak sampai terjebak pada hubungan cinta yang gak tulus, ya.