5 Tips Finansial Buat Kamu yang Belum Berkeluarga, Sudah Terapkan?

Candra Kartiko | Budi Prathama
5 Tips Finansial Buat Kamu yang Belum Berkeluarga, Sudah Terapkan?
Ilustrasi tips finansial buat yang belum berkeluarga. (Pixabay/@moritz320)

Soal finansial bisa saja menjadi masalah krusial dalam hidup. Tentu semua orang menginginkan finansial yang baik karena sangat mempengaruhi pada kehidupan manusia, entah sudah berkeluarga maupun belum. Ada kalanya keutuhan finansial tidak bisa bertahan secara normal bagi mereka yang belum berkeluarga, apalagi kalau belum memiliki pekerjaan tetap. 

Kurangnya finansial tentu bisa berdampak negatif pada kehidupan manusia. Menurut sebuah studi APA (American Psychological Association) seperti dikutip dari akun instagram @golongan.sukses, bahwa 72% orang Amerika merasa stress terkait uang setidaknya dalam satu bulan. 

Terkait dengan alasannya karena kita kadang merasa stress jika tidak mampu mengontrol aspek keuangan. Ketika kita gagal dalam mengendalikan keuangan, maka sebagian besar rencana juga ikut berantakan. Nah, terkait dengan itu, berikut lima tips finansial bagi kamu yang belum berkeluarga seperti disadur dari akun instagram @golongan.sukses. 

1. Awasi arus keuanganmu

Sebelum beralih ke tips lainnya. Tips ini adalah hal yang sangat penting, karena tanpa mengetahui arus keuangan maka tidak ada keputusan keuangan yang bisa diambil dengan baik. Mengetahui arus keuangan tentunya kita bisa bijak dalam membelanjakan uang, mana yang menjadi prioritas dan tidak, serta mana yang menjadi kebutuhan atau keinginan saja. 

2. Prioritaskan pengeluaran tetap

Saat menerima gajian atau mendapatkan penghasilan bulanan, maka penting untuk segera menyisikan pada kebutuhan tetap, seperti seperti biasa listrik, sewa rumah (kalau mengontrak), serta kebutuhan tetap yang lain. Hal ini penting guna menghindari terjadinya arus keuangan untuk hal yang tidak terlalu penting. 

3. Rendahkan biaya hidupmu

Untuk mencapai suatu tujuan atau cita-cita, maka menurunkan biaya hidup selalu bisa membantu. Seperti biaya transportasi, biaya kesehatan, dan makanan. Namun penting juga diingat kalau biaya hidup yang memberikan dampak besar pada kehidupanmu tidak perlu juga untuk terlalu menghemat-hematnya. Intinya penting untuk menyesuaikan kondisi. Hal demikian ini tentunya sejalan dengan hidup yang tidak gengsi. 

4. Cari side hustle

Dalam kehidupan modern yang sekarang ini, kita tahu bahwa perkembangan begitu cepat dan persaingan pun makin ketat. Nah, kondisinya tidak lagi memungkinkan jika kita hanya bergantung pada satu sumber pendapatan saja. Ada baiknya untuk mencoba mencari pekerjaan sampingan yang dapat menambah pendapatan.

5. Berinvestasi untuk financial independence 

Jelas investasi adalah hal yang patut dilakukan dan dibiasakan dalam hidup. Meskipun investasi pada awalnya tidak terlihat hasil yang signifikan. Tetapi mesti disadari bahwa berinvestasi sama seperti menanam pohon, tidak ada petani yang menanam benih pohon dan mengharapkan buahnya pada esok hari. 

Itulah lima tips finansial bagi kami yang belum berkeluarga, semoga saja kita dapat mempraktekkannya dalam hidup. Sebenarnya tips di atas juga bisa berlaku bagi sudah berkeluarga. Lagi-lagi tentu butuh pembiasaan dan tujuan yang jelas. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak