3 Fakta tentang Kebahagiaan yang Perlu Kamu Tahu, Sifatnya Menular!

Hayuning Ratri Hapsari | Milawati Mila
3 Fakta tentang Kebahagiaan yang Perlu Kamu Tahu, Sifatnya Menular!
Ilustrasi pria tertawa (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Ada banyak hal positif yang terjadi apabila bisa menjalani hari-hari dengan bahagia. Kamu jadi lebih bersemangat kerja, lebih bersikap welas asih terhadap sesama dan diri sendiri, serta berbagai kebaikan lain yang bisa kamu dapatkan.

Kata “kebahagiaan” ini pasti sudah tidak asing lagi bagi telinga. Tapi, apakah kamu sudah tahu apa saja fakta mengenai kebahagiaan itu sendiri? Untuk itu, berikut akan dibahas mengenai beberapa fakta tentang kebahagiaan seperti dikutip dari laman InspiringTips. Mari disimak.

1. Kebahagiaan sifatnya bisa menular

Sudah tahu kalau ternyata kebahagiaan itu bisa menular, lho? Hasil berbagai studi menunjukkan bahwa kamu bisa menjadi lebih bahagia, dan suasana hatimu akan lebih baik ketika berinteraksi bersama dengan orang-orang yang bahagia.

Kalau gak percaya dicoba aja sendiri. Saat sedang bersama teman yang ceria, tentunya kamu akan merasa lebih rileks dan interaksi akan terasa menyenangkan dibanding bersama dengan teman yang muram, bukan?

2. Kebahagiaan sangat penting untuk menjaga kesehatan mental

Seperti diketahui, salah satu sumber penyakit serius disebabkan tingkat stres yang tinggi. Ini menunjukkan apa yang kamu rasakan sehari-hari bisa sangat berpengaruh terhadap kesehatan fisik.

Dari hasil penelitian ternyata kebahagiaan atau minimnya tingkat stres juga berperan penting dalam menjaga kesehatan mental, lho.

Mereka yang menjalani hidup lebih bahagia umumnya punya risiko lebih rendah terkena penyakit Demensia dan penyakit Alzheimer. Makanya, mulai sekarang apa-apa jangan terlalu dibikin stres. Dibuat bahagia aja.

3. Untuk bahagia gak harus menunggu kaya dulu

Terkadang manusia sendiri yang bikin hidup jadi ribet. Untuk menjadi bahagia sebenarnya tidak mensyaratkan apa pun. Kamu gak harus menunggu kaya raya dulu, kok, untuk bisa merasakan kebahagiaan.

Berdasarkan penelitian terungkap bahwa orang yang punya penghasilan 35 ribu US dollar setahun bisa sama bahagianya dengan mereka yang punya penghasilan 100 ribu US dollar per tahun.

Jadi, bukan jumlah uangnya yang penting. Melainkan, apakah kamu bisa memfokuskan diri pada berbagai hal penting dalam hidup ini, dan apa saja yang sudah kamu miliki untuk disyukuri.

Semoga dengan uraian tadi bisa membantumu memaknai kebahagiaan. Bahagia itu sederhana, lho!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak