Menemukan seseorang yang membuat kamu merasa bahwa dia adalah satu-satunya makhluk yang Tuhan ciptakan untuk mendampingimu (katakanlah seumur hidup), tentu akan menimbulkan berbagai pertimbangan sebelum akhirnya kamu benar-benar yakin. Lalu, ketika orang spesial tersebut telah kamu temukan, tentu kamu membutuhkan upaya untuk mempertahankan hubunganmu. Nah, agar hubungan romantis tetap langgeng, cobalah lakukan beberapa cara berikut ini!
1. Jalin Komunikasi
Komunikasi adalah kunci dalam suatu hubungan, baik dalam hal asmara, sehari-hari, atau di lingkup pekerjaan. Berkomunikasi tidak sesimpel membahas tentang banyak hal. Sebab, setiap orang memiliki gaya komunikasi masing-masing.
Apalagi, dalam kondisi terjebak perselisihan dengan pasangan, kamu perlu mencari metode yang efektif untuk berkomunikasi agar amarah tidak sama-sama meledak.
2. Menghabiskan Waktu Bersama
Waktu tidak dapat diputar kembali. Maka, menciptakan tiap momen berharga di sela-sela waktu senggang, tentu akan berkesan dan berdampak kuat terhadap perkembangan hubungan romantismu ke arah yang lebih positif. Kamu dan pasanganmu bisa melakukan hal-hal sederhana yang tetap menyenangkan, seperti menonton, makan, atau jalan-jalan bersama. Terkadang hal yang penting, bukan tentang apa yang kita lakukan, melainkan dengan siapa kita menghabiskan waktu tersebut hingga sulit dilupakan.
3. Tunjukkan Apresiasimu
Hal yang tak kalah penting dalam menjaga hubungan romantis adalah ketulusan. Kamu tidak harus menunjukkan rasa sayangmu dengan hal-hal berlebihan yang justru membebanimu untuk merealisasikannya. Cukup tunjukkan apresiasimu atas segala pencapaian yang telah dilakukan pasanganmu.
4. Memberikan Pujian
Jangan sungkan memberi pujian terhadap seseorang yang kamu sayangi. Misalnya, jika kamu menyukai gaya potongan rambut atau cara berpakaian pasanganmu, kamu dapat melontarkan pujian. Jadilah terus terang. Bersikaplah murah hati dengan menghargai hal-hal kecil yang membuat pasanganmu merasa diperhatikan.
5. Jadilah Responsif
Tidak ada satu orang pun yang senang diabaikan atau seolah-olah keberadaannya tidak dianggap. Bahkan rasanya bisa jadi lebih buruk ketimbang terlibat suatu pertengkaran. Karena itu, dalam hubungan jangka panjang, penting bagaimana kamu menunjukkan responsmu terhadap pasangan agar tidak menyakiti hatinya.
Itulah lima tips agar hubungan romantis tetap langgeng. Sebenarnya, tidak ada resep yang pasti agar hubungan romantis tetap langgeng. Semua kembali pada individu masing-masing. Namun, selama ada usaha dan niat dari kedua pihak untuk memperkuat ikatan dalam suatu hubungan, maka pasti akan membuahkan hasil yang manis.