4 Pelajaran Hebat yang Tidak Diajarkan di Dunia Pendidikan

Ayu Nabila | oce blue
4 Pelajaran Hebat yang Tidak Diajarkan di Dunia Pendidikan
Ilustrasi seorang wanita (Pixabay/goodinteractive)

Pelajaran hebat yang kita ketahui tidak sepenuhnya diajarkan di dunia pendidikan. Terkadang kita harus menjadi guru sendiri dan kita juga sebagai muridnya. Memahami suatu hal berdasar pola pikir. Ada 4 hal hebat yang perlu kamu ketahui karena tidak sepenuhnya diajarkan di dunia pendidikan. 

1. Masalah hidup tidak bisa diprediksi

Siapa yang pernah mengatakan kalimat tersebut kepada dirimu? Mungkin teman atau orang asing, kan? Bahkan kita juga bisa menyimpulkan sendiri hal ini dari pengalaman-pengalaman yang kita lalui. Tapi itulah hebatnya, karena pengalaman adalah guru yang terbaik. 

2. Jangan terlalu serius 

Omongan orang lain yang terdengar kaku terkadang memang terbesit sampai ke hati. Tapi jika kita menanggapi hal itu dengan santai, tentunya presentase sakit hatinya kecil. Begitu juga dalam menjalani kehidupan. Ambil jeda untuk tertawa dan membuat sedikit lelucon bersama teman-teman. Tertawalah saat kamu mempunyai kesempatan itu. 

3. Tidak orang lain yang bisa membuatmu bahagia

Mungkin kamu menolak kalimat ini. Tapi pada kenyataannya, bukankah memang demikian? Saat semua orang membuatmu bahagia, terkadang mereka juga membuatmu sakit hati. Bahagia itu sesuai bagaimana dirimu bersikap. Hanya kamu sendiri yang bisa bisa membahagiakan dirimu sepanjang waktu. Orang lain bisa saja dengan mudahnya membuatmu kecewa. Tapi diri sendiri akan selalu berusaha yang terbaik.

4. Belajarlah memaafkan

Ini mungkin sering gurumu mengatakannya. Tapi tidak ada dalam bab khusus. Mungkin saja sekedar nasihat. Siapapun yang berperan dalam hidupmu, kamu harus memaafkan mereka. Tidak harus dengan waktu singkat, hal pentingnya adalah kamu bersedia memaafkan mereka meski berangsur-angsur. Tidak ada manfaatnya kita dendam. Damai pasti jauh lebih baik. Tidak hanya orang lain yang pernah berbuat salah, kita juga pastinya pernah. Harapan kita juga pastinya kesalahan kita dimaafkan. 

Itulah empat pelajaran hebat yang tidak diajarkan di dunia pendidikan. Semua itu tidak diajarkan di dunia pendidikan karena tidak selalu kita belajar dari seseorang yang bergelar guru. Belajar dari diri sendiri, orang asing, anak kecil, orang tua juga tidak masalah. Apapun yang menambah wawasanmu, kamu harus menampungnya. Tapi dengan syarat ikuti yang baik-baik saja. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak