3 Hal yang harus Diperhatikan dalam Diri Seorang Pria, Enggak Cukup Ganteng!

Hikmawan Firdaus | Delia Sanjaya
3 Hal yang harus Diperhatikan dalam Diri Seorang Pria, Enggak Cukup Ganteng!
Ilustrasi tiga pria sedang tersenyum (Pexels/Clem Onojeghuo)

Mungkin memiliki wajah yang tampan hampir semua pria menginginkannya, tapi apakah itu bisa? Yang pada dasarnya paras setiap pria tidak bisa dinegosiasi, karena memang sudah pemberian dari Tuhan dan memang seharusnya patut untuk disyukuri apa pun yang ada pada diri kita sekarang, termasuk paras yang kita miliki. Namun, apakah ketampanan saja cukup untuk para pria? Tentu tidak.

Jika kamu salah satu pria yang ingin memiliki kualitas yang baik dalam diri, cobalah untuk bisa menerima kondisi kamu saat ini, bagaimana pun parasnya, ya memang itulah dirimu dan inilah beberapa hal yang mesti kamu perhatikan dalam diri, karena ganteng saja tidak cukup. Pria harus memiliki sesuatu yang lebih baik daripada hanya terpaku dengan parasnya saja. Ini beberapa hal yang bisa pria tanamkan dalam diri, cobalah pahami dan segera terapkan!

1. Sikap yang sopan

Ilustrasi pria sedang berbincang (Pexels/Armin Rimoldi)
Ilustrasi pria sedang berbincang (Pexels/Armin Rimoldi)

Misal saja, ada seorang pria yang parasnya sudah ganteng, tapi saat sedang bertemu dengan orang lain, atau bertemu dengan orang yang lebih tua dari usianya, sikapnya sama sekali tidak memperlihatkan dirinya punya sopan santun yang baik, apakah pria seperti itu layak untuk dikatakan memiliki kualitas diri yang baik? Sepertinya sama sekali tidak pantas ya.

Memiliki sikap yang sopan, sangatlah sesuatu hal yang patut diacungkan jempol. Tidak semua pria punya sikap yang baik, maka dari itu jika kamu seorang pria, jadilah salah satu pria yang memiliki kualitas diri dengan sikap sopan yang tinggi. Percuma saja parasnya ganteng, tapi sikapnya masih kurang dalam sopan santunnya. Yuk tanamkan sikap yang baik untuk bisa mempunyai nilai yang baik dalam diri sendiri.

2. Lisan yang baik

Ilustrasi dua pria sedang mengobrol (Pexels/August de Richelieu)
Ilustrasi dua pria sedang mengobrol (Pexels/August de Richelieu)

Bukan hanya perilaku saja yang harus baik, tapi ada hal yang juga mesti dijaga, yang tentunya harus terlihat baik, yaitu lisan. Bagi para pria, buatlah dirimu lebih berkualitas dengan terus menjaga lisan yang mungkin bisa dikatakan penting dalam keseharian, yang jelas lisan akan terdengar di telinga orang lain yang bagaimana orang lain akan menilai apakah lisan yang dilontarkan oleh kita memiliki tutur kata yang baik atau malah sangat buruk. Jangan terlalu asal untuk mengeluarkan kata-kata dari mulut yang bisa saja akan melukai hati orang lain. Maka dari itu, jadilah pria yang memiliki lisan yang baik agar terkesan bahwa kamu bisa menghargai setiap orang yang ada di sekitarmu.

3. Berpenampilan yang rapi

Ilustrasi pria bercermin (Pexels/Min An)
Ilustrasi pria bercermin (Pexels/Min An)

Bukan hanya paras saja yang harus terus diperhatikan oleh diri dari seorang pria, tapi sesuatu yang rapi seperti penampilan harus juga diperhatikan. Penampilan yang rapi bisa membuat siapa pun yang melihatnya terkesan tertarik dan dirimu akan terlihat menjadi orang yang bisa merawat diri dan penampilan.

Salah satu kualitas yang baik untuk diri seorang pria yaitu bisa merawat penampilan diri, dari mulai rambut yang harus dirapikan, cara berpakaian yang bersih dan rapi. Jangan menggunakan pakaian yang mungkin terlihat lecek, terlihat kusam atau bahkan kotor, sebab pakaian seperti itulah yang tidak pantas untuk dirimu kenakan karena hanya membuat kamu terlihat menjadi orang yang kesannya tidak bisa membuat penampilan yang layak untuk kamu sendiri. 

Nah, itulah beberapa hal yang mesti diperhatikan dan diterapkan untuk para pria agar lebih bisa menjadi seseorang yang memiliki kualitas baik, karena untuk melihat paras yang tampan saja sepertinya memang tidak cukup, makanya untuk para pria disarankan bisa membentuk diri menjadi lebih baik dari segi sikap, penampilan, beserta lisan pun haruslah baik, untuk menjadikan dirimu mempunyai nilai yang positif.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak