Simak 3 Alasan Cewek Ingin Punya Penghasilan Sendiri Meski Sudah Menikah

Hikmawan Firdaus | Riza Agustian
Simak 3 Alasan Cewek Ingin Punya Penghasilan Sendiri Meski Sudah Menikah
Ilustrasi Cewek Bekerja (Pexels.com/Anna-nekrashevich)

Cowok memang bertugas menafkahi ketika sudah berumah tangga, namun cewek juga sebenarnya mempunyai keinginan yang sama. Untuk apa? Ada banyak faktor yang membuat si cewek ingin bisa bekerja atau punya penghasilan sendiri. Apalagi dengan banyaknya kebutuhan rumah tangga yang harus dipenuhi nantinya.

Memang peranan memenuhi kebutuhan keluarga adalah tugas suami, namun si cewek tentu ingin juga bisa membantu dan berkontribusi agar suaminya tidak terbebani sepenuhnya. Nah, inilah 3 alasan cewek ingin punya penghasilan sendiri meski sudah menikah.

1. Ingin Ikut Bantu Ekonomi Keluarga

Salah satu alasan cewek ingin punya penghasilan sendiri meskipun dia sudah menikah adalah karena keinginan untuk bisa ikut andil dalam membantu ekonomi keluarga. Meskipun perihal ekonomi sudah menjadi tanggung jawab suami, namun si cewek juga ingin membantu meringankan beban suami.

Cewek yang ingin punya penghasilan sendiri tentu akan mencari berbagai cara untuk bisa memperoleh penghasilan, ada yang bekerja di kantor dan ada juga yang berjualan maupun membuka usaha di rumah agar bisa memperoleh penghasilan rutin. 

2. Bisa Membeli Kebutuhannya Sendiri

Kebanyakan cewek ingin punya penghasilan sendiri karena mereka ingin bisa membeli kebutuhan yang mereka butuhkan dengan uangnya sendiri. Meskipun suami telah memberikan uang untuk si cewek, namun tetap saja cewek merasa lebih puas jika membeli barang yang mereka sukai dengan hasil kerja kerasnya sendiri.

Apalagi kebutuhan cewek itu sangat banyak, tentu saja si cewek tak ingin membebani suami untuk membelikan semuanya kecuali yang penting-penting saja. Terkadang cewek merasa segan jika harus terus menerus minta uang kepada suami untuk membeli kebutuhannya.

3. Ingin Punya Tabungan Sendiri

Cewek yang suka bekerja dan punya penghasilan sendiri pada dasarnya memikirkan tentang masa depan keluarga, karena ketika ekonomi keluarga sedang tidak stabil suatu waktu. Tentu saja si cewek bisa mengambil peran penting untuk menolong ekonomi keluarga sehingga suami tidak begitu kerepotan.

Alasan si cewek bekerja mencari penghasilan tambahan juga agar kelak bisa punya tabungan yang cukup jika ada kebutuhan mendesak atau kebutuhan anak-anak yang membutuhkan biaya lebih besar. 

Video yang mungkin Anda lewatkan.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak