5 Aplikasi Ini Wajib Dikuasai Para Mahasiswa, Sudah Coba yang Mana?

Ayu Nabila | Anisa Rachma Agustina
5 Aplikasi Ini Wajib Dikuasai Para Mahasiswa, Sudah Coba yang Mana?
Ilustrasi Wanita (Pexels/@PNW Production)

Mahasiswa adalah murid dengan usia tertua di antara jenjang pendidikan lainnya. Seseorang dikatakan sebagai mahasiswa adalah ketika ia mendaftar dalam sebuah perguruan tinggi. Sebagai mahasiswa kamu harus memiliki beberapa soft skill untuk menguasai beberapa aplikasi. Hal ini dilakukan supaya kamu tidak gaptek ketika telah berkecimpung di dunia perkampusan.

BACA JUGA: Laga Timnas Indonesia vs Kamboja Dihadiri Presiden Joko Widodo, Shin Tae-yong: Sempurna

Salah satu tugas yang sering diterima oleh para mahasiswa adalah membuat makalah. Hampir semua mahasiswa akan mengalami fase tersebut, dan hampir setiap mata kuliah akan mengharuskan mahasiswanya membuat sebuah makalah. Maka dari itu pentingnya seorang mahasiswa mengetahui berbagai aplikasi untuk membuat dan mempresentasikan masalah tersebut. Berikut 5 Aplikasi yang harus dikuasai para mahasiswa:

1. Ms. Word

Aplikasi pertama adalah aplikasi yang akan menjadi sahabat bagi para mahasiswa, yakni Ms. Word. Ini digunakan untuk membuat berbagai makalah yang nantiya akan kalian presentasikan di depan kelas.

Kamu harus belajar berbagai fitur dalam Ms. Word karena ini adalah aplikasi dasar yang wajib digunakan bagi para mahasiswa. 

2. Ms. Excel

Untuk kamu yang bergerak dibidang akuntansi kamu harus familiar dengan Ms. Excel. Pengolah data dan angka ini akan sangat membantu kamu mengolah data serta tugas-tugas yang dosen berikan kepadamu.

Ketika kamu telah memiliki bekal mengolah data dan angka serta beberapa rumus dasar. Setidaknya kamu tidak akan terlalu tertinggal dengan rekan mahasiswa baru di kelasmu.

3. Ms. Power Point

Aplikasi ketiga adalah power point, aplikasi ini digunakan untuk kamu mempresentasikan makalah mu. Kamu mencatat poin-poin penting dalam makalahmu, lalu menulisnya dalam power point. Pilih template yang indah dengan hiasan yang menarik, supaya teman sekelasmu tidak jenuh dengan presentasi polosan.

BACA JUGA: Pratama Arhan Akui Timnas Kamboja Berkembang Pesat di Bawah Komando Keisuke Honda

4. Mendeley

Aplikasi yang harus kamu kuasai selanjutnya adalah mendeley. Aplikasi ini adalah sebuah aplikasi manajemen referensi yang akan sangat membantumu sebagai seorang mahasiswa. Dengan menggunakan mendeley kamu tidak perlu bingung menyertakan sumber dari rujukan yang kamu gunakan dalam menggunakan makalah.

5. Google Scholar

Aplikasi atau software selanjutnya yang harus kamu kenal adalah google scholar. Atau dalam bahasa Indonesia disebut dengan Google Cendekia. Sebagai seorang mahasiswa kamu tidak bisa seenaknya copy paste makalah atau tulisan orang di blog.

Hal tersebut dilakukan karena mencari sumber dari blog, rujukannya tidak jelas. Jadi di Google Scholar ini kamu akan menemukan banyak jurnal ilmiah yang bisa kamu jadikan rujukan.

Itu merupakan 5 aplikasi yang harus kamu kuasai sebagai modal menjadi mahasiswa.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak