Tidak ada yang salah dengan keinginan untuk merayakan Hari Valentine, terutama bila kamu berada dalam hubungan baru dan semuanya terasa ‘segar’ serta menyenangkan.
Akan tetapi, bila kamu sudah menjalani hubungan dalam waktu yang cukup lama dan hubungan kalian sudah ‘kuat’, Hari Valentine tidak harus menjadi masalah besar.
Seperti disadur dari Bustle.com, menurut para ahli, pasangan yang kuat tidak memerlukan hari tertentu dalam setahun hanya untuk memvalidasi cinta mereka.
BACA JUGA: 3 Hal Ini Bakal Kamu Alami jika Selalu Mencari Validasi dari Orang Lain!
Berikut beberapa alasan yang dapat kamu pertimbangkan sehingga tak akan timbul masalah jika kamu dan pasangan tidak merayakannya di tahun ini.
1. Tak Perlu Memamerkan Status Hubungan
Dengan adanya media sosial, beberapa orang melihat bahwa Hari Valentine menjai sebuah cara untuk memamerkan status hubungan seseorang.
Brooke Bralove, LCSW-C, psikoterapis dan pakar hubungan mengatakan bahwa pada Valentine Day tak sedikit orang yang pada akhirnya membandingkan kebahagiannya dengan orang lain.
Tetapi ketika kamu telah memiliki hubungan yang kuat, kamu pasti telah berpikir bahwa setiap hari yang kalian lewati merupakan waktu yang penuh cinta dan kasih sayang.
Kamu dan pasangan sama-sama mengerti bahwa kalian akan baik-baik saja tanpa merayakannya dan memamerkan hubungan di media sosial.
2. Ada Banyak Hari Istimewa Lain untuk Dirayakan
Alasan selanjutnya mengapa kamu tidak perlu merayakan Hari Valentine yakni karena kamu dan pasangan masih memiliki hari istimewa lain yang lebih penting untuk dirayakan.
Jika kamu ingin merayakan acara khusus, kamu dapat merayakan hari anniversary hubungan, atau kalian pertama kali melakukan kencan. Ini adalah hari-hari yang harus ditandai di kalender dan dirayakan di antara kalian berdua.
Pasangan yang kuat tidak terlalu menganggap Hari Valentine sangat istimewa. Bahkan lebih penting untuk merayakan hari-hari yang unik bagi hubungan kalian.
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Kado Istimewa untuk Cowok
3. Hari Valentine Sama Seperti Hari Lainnya
Pasangan yang kuat mungkin tidak akan kecewa saat menyadari bahwa mereka melewatkan Hari Valentine.
Maggie Drake, LMSW, pakar hubungan dengan Cobb Psychotherapy mengungkapkan bahwa melakukan sesuatu untuk pasangan atau merayakan cinta tidak perlu dilakukan pada hari tertentu.
Pasangan yang kuat akan berkomitmen untuk merayakan cinta mereka dengan cara yang besar maupun kecil sepanjang tahun, bukan hanya pada satu hari yang dipilih masyarakat untuk merayakan suatu hal.
Semestinya setiap hari kamu dan pasangan saling memberikan cinta dan kasih sayang tanpa perlu menunggu Valentine.
4. Banyak Hal yang Leih Penting Selain Valentine
Ada begitu banyak hal dalam hidup yang lebih penting daripada berkencan pada hari tertentu setiap tahunnya. Pasangan yang kuat mengetahui nilai dari hal-hal yang benar-benar penting, dan mengetahui betapa beruntungnya mereka memiliki hal-hal yang berarti.
Jika kalian sama-sama menikmati perjalanan cinta sebagai pasangan, kalian pasti akan memahami bahwa yang dibutuhkan untuk beberapa waktu kedepan yakni dengan menghabiskan waktu berkualitas bersama, dan bekerja untuk lebih memahami satu sama lain setiap hari.
Beberapa alasan tersebut semestinya cukup untuk membuat kamu mengerti bahwa cinta tidak harus ditunjukkan dengan merayakan hari-hari tertentu.
Pasalnya, cinta dan kasih sayang bisa kalian tunjukkan dan berikan setiap hari walaupun bukan di Hari Valentine. Jadi, jangan marah saat pasanganmu tidak memberikan hadiah di Hari Valentine, ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS