Baru-baru ini berita menggemparkan tentang penganiayaan yang dilakukan oleh Mario Dandy terhadap David. Dilansir dari suara.com, tak hanya kasus penganiayaannya yang tengah disorot, kegemarannya terhadap sikap pamer harta kekayaan milik ayahnya juga menjadi perhatian.
Flexing sendiri memiliki arti berupa istilah kegiatan seseorang yang kerap pamer akan sesuatu hal terhadap orang lain untuk mendapatkan perhatian publik. Orang yang melakukan flexing kerap dirasa tidak nyaman oleh orang yang melihatnya, sehingga banyak orang tampak tidak suka. Lantas, bagaimana menyikapi orang yang gemar melakukan flexing seperti Mario Dandy? Dilansir dari laman halodoc.com, begini cara menyikapinya.
1. Hadapi dengan santai
Tidak perlu bereaksi berlebihan terhadap orang yang gemar melakukan flexing di media sosial. Cukup hadapi dengan santai kepada mereka yang haus akan pengakuan tentang apa yang mereka pamerkan. Untuk itu kamu perlu mengaca pada mereka agar tak seperti orang yang mudah pamer.
BACA JUGA: Dikenalkan ke Keluarga Besar, Millen Cyrus Gandeng Cowok Diduga Pacar Baru ke Acara Ultah Ameena
2. Jaga kepercayaan diri
Beberapa orang mudah terpengaruh jika terdapat orang yang gemar memamerkan hartanya. Untuk itu, pentingnya selalu percaya diri terhadap apa yang kamu miliki.
Jangan sampai karena sikap mereka yang suka pamer, membuatmu terasa rendah. Sebab, setiap orang memiliki pencapaian masing-masing. Oleh karenanya, kamu patut bersyukur dengan apa yang kamu miliki.
3. Jauhkan diri dari persaingan
Bersaing dengan orang yang gemar pamer, malah membuatmu merasa tidak ada habisnya mengikutinya. Setiap apa yang mereka punya, maka akan dipamerkan, hingga kamu merasa terbebani ketika akan menyainginya. Oleh karenanya, cukup hindari dari persaingan agar hidupmu tentram dan damai.
BACA JUGA: Dihujat Habis-habisan Gegara Konten Pakai Seragam Dokter, Jerome Polin Minta Maaf
4. Bertindak cuek
Ada berbagai macam orang mencoba untuk memamerkan apa yang telah dia miliki. Jika orang tersebut memamerkan hal yang bersifat positif seperti memperoleh pendidikan yang bagus hingga ke luar negeri, hal ini bisa kamu ikuti dan juga sebagai motivasi agar sukses mengenyam pendidikan di mancanegara.
Namun, jika orang tersebut hanya pamer harta kekayaan atau barang branded, perlunya ada sikap cuek dan diamkan saja, agar tak timbul perasaan minder atau insecure.
Nah, itulah empat cara menyikapi orang yang flexing. Bagaimana menurutmu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS