Dijamin Tampil Makin Kece, Inilah 5 Tips Memilih Warna Baju Lebaran

Ruth Meliana | Farida Hasanatul
Dijamin Tampil Makin Kece, Inilah 5 Tips Memilih Warna Baju Lebaran
Ilustrasi Baju Lebaran (Pexels/mentatdgt)

Lebaran merupakan salah satu momen yang pastinya sangat ditunggu-tunggu oleh semua masyarakat di Indonesia. Hari Raya Idul Fitri juga menjadi salah satu waktu yang sangat tepat untuk berkumpul bersama dengan keluarga dan juga sahabat terdekat.

Selain itu, Lebaran juga menjadi salah satu momen guna merayakan kemenangan, setelah sebulan penuh berpuasa menahan lapar dan dahaga.

Oleh sebab itu, tidak heran apabila banyak orang yang ingin sekali tampil menawan ketika merayakan momen Lebaran tahun ini.

Nah, apabila kamu masih kebingungan untuk memilih pakaian untuk lebaran nanti, berikut ini ada beberapa tips baju lebaran yang bisa membuat kamu tampil lebih elegan dan juga mempesona di hari lebaran nanti. 

Hindari warna-warna yang terlalu gelap

Sebisa mungkin untuk menghindari warna yang gelap seperti hitam atau coklat tua, kecuali kamu merasa nyaman dengan warna gelap tersebut.

Hal tersebut dikarenakan warna-warna gelap cenderung terkesan serius dan juga kurang sesuai dengan nuansa meriahnya Lebaran.

Perhatikan jenis kain dan warna kulit

Apabila kamu mempunyai kulit cerah, maka ada baiknya jika kamu memilih warna-warna yang lebih terang misalnya seperti pastel atau warna-warna cerah lainnya.

Sedangkan apabila kamu memiliki kulit yang agak gelap, maka pilihlah warna-warna yang lebih kontras misalnya seperti merah, hijau tua ataupun biru tua.

Pilihlah warna yang menggambarkan dirimu

Tips selanjutnya yaitu pilihlah warna yang membuat kamu merasa percaya diri dan juga nyaman saat memakainya. Karena poin utama dan yang terpenting dalam memilih pakaian ialah merasa baik serta nyaman dengan apa yang kamu pakai.

Pilih warna-warna yang cerah dan ceria

Untuk menunjukkan semangat dalam merayakan semarak lebaran, maka pilihlah warna-warna yang cerah seperti merah, kuning, hijau, ataupun biru muda.

Warna-warna cerah dan juga ceria bisa menambah semangat serta keceriaan dalam suasana merayakan Lebaran.

Pilih warna-warna netral

Tips memilih baju lebaran yang terakhir yaitu pilihlah warna-warna yang netral sesuai misalnya seperti putih, beige, ataupun abu-abu untuk menunjukkan tampilan yang lebih elegan dan juga klasik.

Warna-warna netral tersebut sangat cocok untuk dipadukan dengan warna-warna cerah ataupun bisa juga dipakai sebagai pilihan tunggal.

Nah, itulah tadi beberapa tips memilih warna baju Lebaran agar penampilanmu semakin kece, selamat mencoba dan semoga bermanfaat. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak