3 Rekomendasi Serum Vitamin C Ampuh Cerahkan Kulit Kusam Harga Rp100 Ribuan

Hikmawan Firdaus | Juwita Anggun
3 Rekomendasi Serum Vitamin C Ampuh Cerahkan Kulit Kusam Harga Rp100 Ribuan
Bio Beauty Lab Potent-C Power Serum (instagram/biobeautylab)

Vitamin C tidak hanya dibutuhakan oleh tubuh, namun kulit wajah pun membutuhkan skincare dengan kandungan vitamin C. Terutama buat kamu yang memiliki permasalahan kulit kusam dan hiperpigmentasi, menggunakan serum vitamin C secara rutin dapat membantu mengatasi masalah kulitmu tersebut.

Saat ini pun sudah banyak berbagai pilihan serum vitamin C dengan berbagai varian harga. Buat kamu yang masih bingung, berikut ini ada tiga rekomendasi serum vitamin C dengan harga Rp100 ribuan yang akan memberikan banyak manfaat untuk kulit wajahmu. 

Penasaran ada apa saja? Yuk, cek tiga rekomendasinya berikut ini.

1. Kleveru Vitamin C 10% Ferulic Serum

Kleveru Vitamin C 10% Ferulic Serum (instagram/kleveruofficial)
Kleveru Vitamin C 10% Ferulic Serum (instagram/kleveruofficial)

Rekomendasi pertama adalah Kleveru Vitamin C 10% Ferulic Serum. Mengunggulkan kandungan utamanya dari tiga jenis antioksidan tinggi yaitu 10% vitamin C, ferulic acid, dan juga sea buckthorn, serum ini bekerja secara efektif untuk membantu mencerahkan kulit kusam, meratakan warna kulit, menyamarkan bekas jerawat kehitaman, hiperpigmentasi, dark spot atau flek hitam, serta menyamarkan kerutan pada wajah. 

Manfaat lainnya adalah dapat membantu memperbaiki kerusakan kulit akibat paparan sinar UV, serta merawat kehalusan dan kelembutan kulit wajah. Teksturnya yang ringan dan mudah menyerap, sehingga nyaman ketika di-layer dengan sunscreen maupun moisturizer.

Harga: Rp155.400 (20 ml)

2. Bio Beauty Lab Potent-C Power Serum

Bio Beauty Lab Potent-C Power Serum (instagram/biobeautylab)
Bio Beauty Lab Potent-C Power Serum (instagram/biobeautylab)

Pilihan serum yang kaya akan vitamin C selanjutnya adalah Bio Beauty Lab Potent-C Power Serum. Yang menjadi keunggulan dari serum ini adalah kandungan THD ascorbate yang kemampuannya diklaim 50x lebih kuat penyerapan di kulit daripada jenis vitamin C pada umumnya sehingga dapat mencerahkan kulit wajah dalam waktu relatif cepat dengan penggunaan secara rutin.

Juga diperkaya dengan ferulic acid, hyaluronic acid dan bahan berkualitas lainnya yang menjadikan formulanya tidak mengiritasi kulit, sehingga aman dan nyaman digunakan oleh semua jenis kulit sebagai serum harian.

Harga: Rp125.000 (15 ml)

3. Avoskin Your Skin Bae Vitamin C Serum

Avoskin Your Skin Bae Vitamin C Serum (instagram/avoskinbeauty)
Avoskin Your Skin Bae Vitamin C Serum (instagram/avoskinbeauty)

Selanjutnya ada Avoskin Your Skin Bae Vitamin C Serum yang laris di pasaran dan selalu sold out setiap kali restock. Diperkaya dengan kandungan pencerah wajah dari vitamin C 3%, niacinamide 2%, serta Mandarin orange fruit extract, serum ini dapat membantu mencerahkan kulit kusam, meratakan warna kulit tidak merata sehingga wajah tenutrisi dan terlihat lebih sehat natural. Dengan kandungan bahan-bahan yang aman dan minim iritasi, serum ini dapat digunakan sejak usia 15 tahun.

Harga: Rp149.000 (30 ml)

Itulah tiga rekomendasi serum dengan kandungan utamanya adalah vitamin C buat kamu yang memiliki permasalahan kulit kusam. Gunakan secara teratur untuk hasil terbaik. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak