Dalam beberapa tahun terakhir, trend penggunaan sepeda motor jenis Vespa memang mulai mewabah lagi di Indonesia.
Dilansir dari laman mpr.go.id, diperkirakan di Indonesia sendiri sejak tahun 2013 hingga tahun 2025 ini sudah ada sekitar 900 ribu unit motor vespa dari berbagai jenis yang tersebar di seluruh negeri. Mulai dari vespa klasik dengan mesin 2-tak, hingga vespa matic yang mulai muncul dalam beberapa tahun terakhir.
Bagi kamu yang kini menggunakan motor Vespa, tentunya merawat sepeda motor vespa ini cukup susah-susah gampang, khususnya sepeda motor vespa klasik yang merupakan jenis kendaraan atau sepeda motor 2-tak yang masuk kategori kendaraan ‘jadul’.
Salah satu hal yang perlu diperhatikan dari perawatan vespa adalah pemilihan oli mesin yang tepat untuk melumasi bagian komponen mesin kendaraanmu.
Tak dapat dipungkiri, perawatan vespa, khususnya vespa klasik memang perlu penanganan yang lebih dibandingkan mesin vespa modern yang jauh lebih baru dibandingkan vespa klasik. Namun, keduanya memang sama-sama memerlukan oli khusus yang dipergunakan untuk merawat kondisi mesin agar performanya cukup baik.
Berikut ini adalah rekomendasi beberapa oli mesin yang cocok digunakan untuk vespamu.
1. Shell Advance AX5SC 20W40
Oli pertama yang cukup direkomendasikan untuk melumasi vespa milikmu adalah Shell Advance AX5SC 20W40. Dilansir dari laman astraotoshop.com, oli buatan pabrikan Shell ini memang cukup direkomendasikan untuk menjadi oli mesin bagi kendaraan vespa berjenis vespa matic. Oli ini sendiri memiliki kandungan mineral campuran yang cukup baik untuk melumasi bagian mesin kendaraan vespamu.
Oli Shell Advance AX5SC 20W40 juga dikenal memiliki tingkat viskositas yang cukup baik pada suhu tinggi sehingga bisa memberikan perlindungan optimal dalam menjaga mesin kendaraanmu.
Selain itu, oli ini sendiri juga dikenal memiliki kemampuan untuk memaksimalkan performa mesin dan mengurangi emisi gas buang pada kendaraan. Harga oli ini sendiri berkisar antara Rp60.000 hingga Rp70.000 per botol ukuran 0,8 liter.
2. Pertamina Enduro 2T
Oli selanjutnya yang direkomendasikan untuk kendaraan vespa adalah Pertamina Enduro 2T. Melansir dari laman pertaminalubricants.id, oli buatan pabrikan dalam negeri, yakni Pertamina ini memiliki fungsi melapisi komponen mesin, khususnya kendaraan motor dengan mesin 2-tak seperti yang ada di vespa klasik.
Kandungan mineral sintetis dan alami yang berada dalam oli ini memang dikenal mampu menjaga kondisi komponen mesin agar terhindar dari keausan.
Oli Pertamina Enduro 2T sendiri direkomendasikan bagimu para pengguna vespa klasik yang tentunya memiliki kebutuhan mesin, khususnya oli mesin yang berbeda dibandingkan vespa matic.
Harga 1 botol oli Pertamina Enduro 2T dengan kapasitas 1 liter ini berkisar antara Rp60.000. Tentu oli pabrikan dalam negeri ini sangat direkomendasikan jika kamu menjadi pengguna vespa klasik yang ingin memelihara performa kendaraanmu.
3. Aspira 10W-30 (AX5)
Oli selanjutnya yang juga bisa dipergunakan untuk melumasi mesin motor vespamu adalah Aspira 10W-30 (AX5). Oli buatan pabrikan Aspira ini juga dikenal memiliki kandungan mineral campuran yang diformulasikan dengan baik untuk melumasi kendaraanmu.
Oli ini sendiri sangat cocok untuk digunakan sebagai pelumas motor matic, termasuk vespa matic modern yang mulai ramai dijual saat ini.
Oli Aspira 10W-30 (AX5) ini sendiri juga mampu menjaga performa mesin agar selalu dalam kondisi yang prima saat digunakan.
Selain itu, oli ini juga memiliki sifat anti korosi yang bisa mengurangi terjadinya korosi yang ada dalam komponen mesin dalam kendaraan. Harga 1 botol oli Aspira 10W-30 (AX5) ini sendiri berkisar antara Rp55.000 hingga Rp65.000 untuk ukuran 0,8 liternya.
Nah, itulah beberapa rekomendasi oli kendaraan yang bisa dipergunakan untuk melumasi mesin vespamu.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS