4 Pembersih Wajah Korea dengan Tea Tree, Cocok untuk Rawat Kulit Berjerawat

Hikmawan Firdaus | Maulida Maulida
4 Pembersih Wajah Korea dengan Tea Tree, Cocok untuk Rawat Kulit Berjerawat
Ilustrasi menggunakan pembersih wajah (Freepik/dulajdilshan124)

Korea Selatan menjadi kiblat kecantikan global karena inovasi produknya yang fokus pada bahan alami untuk mendukung kesehatan kulit. Tak heran jika produk perawatan kulitnya sukses menarik minat para beauty enthusiast.

Salah satunya adalah penggunaan bahan tanaman herbal, tea tree yang dikenal akan anti-bakteri, oil control, anti-inflamasi dapat ditemukan dalam pembersih wajah yang cocok digunakan untuk merawat kulit berjerawat.

Fungsinya membersihkan kotoran dan minyak berlebih di wajah tanpa merusak skin barrier, menenangkan kulit yang berjerawat, sekaligus meredakan kemerahannya. 

Berikut ini empat rekomendasinya.

1. Pyunkang Yul Calming Acne Cleansing Foam

Pyunkang Yul Calming Acne Cleansing Foam (Shopee/Pyunkang Yul Official Shop)
Pyunkang Yul Calming Acne Cleansing Foam (Shopee/Pyunkang Yul Official Shop)

Pilihan pertama jatuh pada Pyunkang Yul Calming Acne Cleansing Foam cocok digunakan untuk merawat kulit berminyak dan berjerawat tanpa membuat kulit kering ketarik setelah pemakaian.

Selain mengandalkan bahan utamanya tea tree extract, pembersih wajah ini juga diperkaya kandungan centella asiatica. Kedua tanaman herbal ini kaya akan anti-inflamasi untuk menenangkan iritasi dan kemerahan pada kulit berjerawat.

Tak hanya itu saja, produk ini juga dilengkapi dua bahan eksfoliasi yaitu AHA dan BHA untuk menembus serta membersihkan kulit secara keseluruhan dari kotoran atupun minyak yang terperangkap di dalam pori-pori, sehingga wajah bebas dari jerawat, bruntusan, sekaligus kulit menjadi lebih halus.

Ditambah lagi witch hazel yang efektif mengontrol produksi minyak berlebih, mengecilkan tampilan pori-pori, panthenol dan hyaluronic acid memberikan efek melembapkan ekstra agar kulit tidak terasa kering setelah dibersihkan, sekaligus membuat skin barrier sehat.

Harga: Rp240 ribu

Ukuran: 100 ml

2. SKIN1004 Madagascar Tea-Trica BHA Foam

SKIN1004 Madagascar Tea-Trica BHA Foam (instagram/skin1004_indonesia)
SKIN1004 Madagascar Tea-Trica BHA Foam (instagram/skin1004_indonesia)

SKIN1004 Madagascar Tea-Trica BHA Foam layak untuk kamu coba terutama atasi jerawat dan kontrol minyak berlebih di wajah.

Berkat adanya kandungan selain mengandalkan tea tree, dilengkapi juga centella asiatica.

Kombinasi kedua bahan tersebut efektif meredakan peradangan dan kulit kemerahan, memberikan efek calming pada kulit sensitif, sekaligus membantu proses penyembuhan luka akibat jerawat.

Tak hanya itu saja, pembersih wajah ini juga diperkaya kandungan BHA sebagai eksfolian untuk membersihkan sebum, sel kulit mati, dan minyak berlebih yang menyumbat pada pori-pori secara menyeluruh, tujuannya untuk mencegah pembentukan jerawat baru.

Ditambah lagi ekstrak cacao bean dapat menjaga kelembapan kulit agar tidak kering dan membuat kulit iritasi setelah pemakaian.

Harga: Rp128 ribu 

Ukuran: 125 ml

3. Some By Mi Miracle Acne Clear Foam

Some By Mi Miracle Acne Clear Foam (Shopee/Some By Mi Official Shop)
Some By Mi Miracle Acne Clear Foam (Shopee/Some By Mi Official Shop)

Some By Mi Miracle Acne Clear Foam merupakan pilihan yang tepat untuk membersihkan kulit secara maksimal untuk mengangkat komedo hitam dan minyak berlebih di wajah.

Pembersih wajah ini mengandung kombinasi kandungan truecica™ yang terdiri dari tea tree, centella asiatica, dan mugwort. Perpaduan antara kandungan tersebut untuk memberikan perlindungan pada kulit sensitif, terutama menenangkan kulit dari iritasi dan menyejukkan lapisan kulit yang kemerahan akibat jerawat.

Diperkaya lagi tiga bahan aktif eksfoliasi, yaitu AHA, BHA, dan PHA yang efektif membunuh bakteri penyebab jerawat, mengangkat sel kulit mati dan komedo yang membandel, sekaligus mengurangi produksi minyak berlebih.

Harga: Rp56 ribu

Ukuran: 30 ml

4. COSRX Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser

COSRX Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser (Shopee/COSRX Indonesia Official Shop)
COSRX Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser (Shopee/COSRX Indonesia Official Shop)

Rekomendasi terakhir adalah COSRX Salicylic Acid Daily Gentle Cleanser.

Selain mengandalkan bahan utamanya tea tree memiliki sifat antibakteri, anti-inflamasi, dan antiseptik untuk menenangkan kulit berjerawat dan mencegah terjadinya iritasi akibat jerawat.

Pembersih wajah ini juga diperkaya salicylic acid di dalamnya yang efektif mengeksfoliasi sel kulit mati yang menyumbat pori-pori, mengontrol produksi minyak berlebih, sehingga mencegah pertumbuhan bruntusan, komedo, dan jerawat baru.

Ditambah lagi botanical untuk mengunci hidrasi kulit agar wajah tidak terasa kering setelah dibersihkan. 

Harga: Rp62 ribu

Ukuran: 50 ml

Itulah empat pembersih wajah Korea yang mengandung bahan tea tree di dalamnya cocok digunakan untuk merawat kulit berjerawat. Mana ne yang jadi andalanmu?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak