Rutinitas perawatan wajah pria kini bisa lebih simpel tanpa mengurangi hasil maksimal. Face wash & shaving foam 2 in 1 hadir sebagai solusi double cleanse, membersihkan kotoran dan minyak berlebih sekaligus mempersiapkan kulit untuk bercukur. Dengan satu produk, kulit bersih dan siap tampil segar setiap hari.
Selain praktis, formula lembutnya juga menjaga kelembapan kulit dan mencegah iritasi saat bercukur. Produk ini cocok untuk pria aktif yang ingin perawatan cepat, mudah, dan tetap nyaman di kulit, solusi ideal untuk menjaga wajah tetap bersih, sehat, dan segar sepanjang hari.
Berikut ini empat rekomendasi face wash dan shaving foam 2 in 1 yang bisa dipertimbangkan:
1. Garnier Men TurboBright Shaving & Cleansing Brightening Foam

Tampilan wajah yang bersih dan rapi tentu bikin pria lebih percaya diri. Garnier Men Turbo Bright Shaving & Cleansing Brightening Foam hadir sebagai busa inovatif 2 in 1 yang bisa dipakai untuk bercukur sekaligus membersihkan wajah. Formulanya ampuh mengangkat kotoran dan minyak berlebih, dengan sensasi dingin menyegarkan dari menthol.
Selain itu, kandungan Brightening membantu wajah tampak lebih cerah setelah bercukur. Produk ini memberikan manfaat ganda seperti membersihkan kotoran membandel, mengontrol minyak, dan membuat kulit terasa segar serta terawat setiap hari.
Kisaran harga: Rp 69.000
Ukuran: 100 ml
2. FFAR Sigma Spirit 2 in 1 Face Wash & Shaving Foam

Buat rutinitas harian lebih simpel dengan FFAR Sigma Spirit Face & Shaving Foam, produk 2-in-1 yang membersihkan wajah sekaligus menyiapkan kulit untuk bercukur. Dirancang untuk pria modern, formula ini membersihkan kotoran dan minyak sekaligus menjaga kulit tetap halus dan nyaman setiap kali bercukur.
Dilengkapi dengan Salicylic Acid untuk mencegah bumps, Allantoin untuk menenangkan kulit, serta Ekstrak German Chamomile Organik yang meredakan kemerahan, produk ini membuat kulit terasa segar, bersih, dan siap menghadapi aktivitas harian tanpa repot.
Kisaran harga: Rp 84.000
Ukuran: 100 ml
3. INNISFREE Forest for Men Shaving & Cleansing Foam

Membersihkan minyak dan kotoran kulit pria dengan cepat, sambil memberikan busa lembut yang bikin bercukur lebih halus dan nyaman. Tutupnya juga ramah lingkungan karena terbuat dari plastik daur ulang.
Dilengkapi menthol untuk sensasi dingin menyegarkan, serta ragi Gotjawal yang menjaga kulit tetap sehat, lembap, dan percaya diri tanpa terasa kering.
Kisaran harga: Rp 192.000
Ukuran: 150 ml
4. Africa Bird Homme Shaving Foam Cleanser

Shaving foam dan foam cleanser kini hadir dalam satu produk praktis untuk pria. Menyediakan busa tebal yang memudahkan bercukur, sekaligus membersihkan wajah dari debu, kotoran, dan minyak berlebih secara lembut, menjaga kulit tetap nyaman dan tidak kering.
Kisaran harga: Rp 188.000
Ukuran: 150 ml
Praktis tanpa ribet, bersih tanpa kompromi, itulah kelebihan face wash & shaving foam 2 in 1 untuk pria aktif yang ingin tampil segar setiap hari.