5 Manfaat Rajin Makan Kimchi Khas Korea

Munirah | Novita Edy
5 Manfaat Rajin Makan Kimchi Khas Korea
Ilustrasi kimchi. (Pixabay/bourree)

Seiring menjamurnya demam drama Korea, kebiasaan makan kimchi yang sering diperlihatkan dalam drama pun mulai dikenal oleh masyarakat Indonesia.

Kimchi adalah makanan pelengkap yang umumnya terbuat dari sawi putih, bubuk cabai, kecap ikan, serta bumbu lainnya, lalu difermentasi selama beberapa hari. Cita rasa kimchi agak masam dan pedas akibat proses fermentasi yang membuatnya kaya akan bakteri probiotik.

Jenis kimchi di Korea banyak sekali, tidak hanya terbuat dari sawi putih, ada juga yamg berbahan dasar dari lobak, mentimun, wortel, bahkan ikan. Di Indonesia, kimchi sudah bisa dijumpai di beberapa supermarket dan toko tertentu.

Ada 5 manfaat mengonsumsi kimchi lho. Orang Korea meyakini bahwa makanan itu bisa menghaluskan kulit dan menyehatkan pencernaan. Manfaat lainnya bisa Anda simak berikut ini:

1. Pencernaan sehat

Akibat proses fermentasi, kimchi banyak mengandung probiotik yang menyehatkan untuk usus. Bakteri ini akan meminimalisir bakteri jahat sehingga kamu dapat tetap sehat.

2. Imunitas

Untuk kekebalan tubuh atau sistem imunitas, kimchi juga sangat baik dikonsumsi. Apabila pencernaan kamu sehat otomatis sistem imun juga akan meningkat. Ini membuatmu dapat bertahan dari serangan virus berbahaya.

3. Menurunkan kolesterol

Kandungan kolesterol dalam makanan lain yang kamu konsumsi bersama dengan kimchi dapat diturunkan. Kimchi ini sayuran, sehingga baik dikonsumsi karena seratnya juga tinggi.

4. Kesehatan jantung

Makan kimchi bikin jantung lebih sehat, karena kolesterolmu rendah. Antioksidan dalam sayuran ini juga menurunkan risiko peradangan lho. Jadi risiko penyakit jantung akan lebih rendah.

5.Menyembuhkan peradangan

Peradangan yang terjadi dalam tubuh dapat memicu banyak masalah kesehatan. Untungnya berbagai kandungan zat bermanfaat dalam kimchi seperti prebiotik, serat, vitamin dan antioksidan dapat menurunkannya.

Nah, yuk makan kimchi agar sehat. (Sumber: Womenshealth)

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak