Bulutangkis: 3 Pasangan Ganda Indonesia Berhasil Juara Grup

Tri Apriyani | Nabila Prajna
Bulutangkis: 3 Pasangan Ganda Indonesia Berhasil Juara Grup
Greysia (kiri) Apriani (kanan) bertanding di Yonex Thailand Open, Impact Arena. (Dok. Badminton Photo)

Pada Selasa (27/7/2021), dua dari pasangan ganda putra san satu pasangan ganda putri berhasil finish diposisi pertama pada grup masing-masing.

Dua ganda putra atas nama Kevin/Macus dan Hendra/Ahsan, satu ganda putri diwakilkan oleh Greysia/Apriani. Memiliki kesamaan, tiga ganda ini pun melakoni laga dengan tiga gim.

1. Kevin S Sukamuljo/Marcus F Gideon

Walaupun kalah dari pasangan China Taipei, Lee Yang/Wang Chilin dengan rubber set. Kevin/Marcus berhak menjadi juara grup setelah pasangan India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty berhasil menumbangkan pasangan Inggris Raya Ben Lane/Sean
Vendy dengan 21-17 dan 21-19.

Dengan hasil itu, Kevin/Marcus mengunci kemenangan dengan selisih gim. Kevin/Marcus menoreh gim 5-2 atau +3, yang berarti poinnya lebih unggul dari lawan-lawannya termasuk Lee Yang/Wang Chilin

2. Hendra Setiawan/Moh Ahsan.

Pasangan nomer dua dunia, Hendra Setiawan/Moh Ahsan berhasil meraup tiga kemenangan dari tiga laga. Hari ini (27/07) Daddies berhasil menaklukan pasangan Korea Seo Seung Jae/ Choi Sholgyu dengan skor 21-12, 19-21 dan 21-18. Tampil dengan prima tanpa kekalahan, Daddies berhasil melaju pesat sebagai juara grup.

3. Greysia Polii/Apriani Rahayu

Sementara pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriani Rahayu yang menjadi satu-satunya wakil ganda putri Indonesia berhasil berada diposisi pertama grup. Satu grup dengan pasangan Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota bukanlah hal yang menguntungkan. Namun, Greysia/Apriani berhasil membungkam pasangan Jepang dengan skor 24-22, 13-21 dan 21-8. Berhasilnya Greysia/Apriani dalam melakoni tiga laga tanpa kekalahan memuat posisinya berada diposisi pertama grup A.

Di posisi lain, sektor ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva harus puas menjadi runner up setelah kalah dari pasangan Jepang Yuta Watanabe/Arisha Higashino.

Dengan demikian, seluruh ganda Indonesia dipastikan akan melaju ke babak perempat final Olimpiade Tokyo 2020.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak