Ibu Curhat Mata Anak Bengkak Gegara Sering Main Hp, Warganet Curiga Ada Unsur Kekerasan

Hikmawan Firdaus | Haqia Ramadhani
Ibu Curhat Mata Anak Bengkak Gegara Sering Main Hp, Warganet Curiga Ada Unsur Kekerasan
Ibu ini curhat mata anaknya bengkak gegara main hp. (Instagram/ memomedsos)

Penggunaan handphone (hp) dalam kurun waktu yang lama memang tidak disarankan. Hal itu karena dapat menimbulkan dampak buruk bagi kesehatan. 

Baru-baru ini beredar di media sosial seorang ibu curhat mata anaknya bengkak gegara main hp justru bikin warganet curiga ada unsur kekerasan. Akun media sosial Instagram memomedsos membagikan ulang video curhatan ibu tersebut. 

Dalam rekaman video, seorang ibu menghimbau orangtua di luar sana yang mempunyai anak balita untuk tidak sering memberikan hp kepada buah hatinya. 

"Assalamualaikum warrahmatullahi wabarokatuh, buat ibu-ibu yang punya anak balita jangan sering-sering dikasih handphone ya bu. Nih lihat anak saya," ucap ibu itu seperti dikutip oleh Yoursay.id, Sabtu (22/10/2022). 

Ia memperlihatkan kondisi mata anaknya yang bengkak. Bagian bawah mata sang putri terlihat membiru. 

Bukan hanya bengkak dan membiru lebam, bola mata sang putri juga memerah. Lebih lanjut, ibu ini mengatakan jika proses penyembuhan mata anaknya akan memakan waktu lama. 

Maka dari itu, ia mengingatkan untuk anak-anak tidak main hp terlalu sering apabila tak ingin bernasib sama dengan sang putri. 

"Udah ya adik-adik, jangan main hp terus-terusan ya. Kasihan kan biji matanya merah, biru-biru itu datang sendiri. Jangan main hp ya, ini lihat nih mata Tasya jadi begini," tuturnya. 

Banyak warganet yang meragukan kebenaran mata anak tersebut bengkak gegara bermain hp terlalu lama. Tak sedikit warganet yang curiga jika sebenarnya ada unsur kekerasan penyebab mata anak kecil ini bengkak. 

"Itu dipukul sih gak mungkin main hp sampai segitunya lebam sampai ke dalam-dalam gak logislah," komentar seorang warganet.

"Curiga emaknya klarifikasi begitu biar gak di sangka dia yang anu, ah sudahlah," ujar yang lain. 

"Agak gak yakin sih karena lebam, awas bu nanti niat hati upload gitu cari pembelaan malah jadi senjata makan tuan," sahut lainnya. 

"Gak mungkin karena main hp lebam gitu. Kalau bukan karena infeksi atau ditonjok, maaf-maaf ya. Coba ini pihak berwajib adiknya divisum atau ditanyain dulu keluarganya," tanggapan warganet yang lain.

Melansir dari laman resmi Kominfo, Dokter Spesialis Mata, dr Ferdiriza Hamzah, Sp. M seperti dikutip dari Kompas.com, membantah bahwa bermain hp dapat membuat mata berdarah. Ferdi turut menjelaskan bahwa bermain HP memang dapat menyebabkan gangguan mata seperti mata lelah, mata kering, serta mata minus untuk anak-anak. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak