Ada Beruang Berkeliaran, Disney World Tutup Sementara Beberapa Wahana

Hayuning Ratri Hapsari | raysa zahra
Ada Beruang Berkeliaran, Disney World Tutup Sementara Beberapa Wahana
Ilustrasi Walt Disney World di Orlando. (Pixabay/onecrazykatie)

Kemunculan tak terduga seekor beruang hitam di Walt Disney World Orlando, Florida, memaksa sejumlah wahana di resort Magic Kingdom ditutup sementara pada hari Senin waktu setempat. Kejadian tersebut sontak memicu kekhawatiran di kalangan pengunjung dan staf.

Menyadur dari Sky News, beruang itu diketahui sedang mencari makanan menjelang musim hibernasi. Tim dari Komisi Konservasi Ikan dan Satwa Liar Florida (FWC) segera dikerahkan untuk menangani situasi tersebut.

Menurut keterangan resmi dari FWC, mereka telah bekerja sama dengan biologis, staf manajemen beruang, dan petugas penegak hukum untuk menjamin keselamatan pengunjung sekaligus beruang tersebut.

"Kami telah berhasil menangkap dan saat ini sedang dalam proses pemindahan beruang keluar dari taman ke daerah Hutan Nasional Ocala," ujar perwakilan FWC dikutip Rabu (20/9/2023).

Dalam pernyataan sebelumnya, FWC juga menekankan bahwa dalam kebanyakan situasi, lebih baik memberikan ruang bagi beruang untuk bergerak sendiri.

Namun, mengingat kejadian ini terjadi di taman hiburan, tindakan cepat pun dilakukan untuk menangkap dan memindahkan beruang.

Akibat insiden ini, beberapa wahana populer seperti Big Thunder Mountain Railroad, Hall of Presidents, dan Walt Disney World Railroad ditutup sementara.

Ribuan pengunjung yang datang ke "tempat paling membahagiakan di bumi" ini pun harus menghadapi antrian panjang. Namun, beberapa area seperti Frontierland, Liberty Square, dan Adventureland sudah dibuka kembali pada Senin sore.

NBC, mitra Sky News AS sempat merekam momen ketika beruang tersebut terbungkus dalam selembar terpal putih dan dibawa oleh petugas keluar dari area hutan.

Kejadian ini mengingatkan kembali pada insiden tragis pada tahun 2016 ketika seorang balita meninggal setelah ditarik oleh buaya ke dalam laguna buatan di dekat Magic Kingdom.

Anak laki-laki tersebut sedang bermain di air setinggi kaki saat buaya menyerang. Meskipun ayahnya berusaha keras untuk menyelamatkan anaknya, buaya dengan panjang sekitar 4-7ft berhasil membawa anak tersebut.

Disney World di Orlando, Florida merupakan salah satu destinasi wisata paling populer di dunia. Pihak pengelola berupaya semaksimal mungkin untuk menjamin keselamatan pengunjung, dan tentunya insiden seperti ini menjadi perhatian serius bagi mereka.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak