5 Fakta The Rock of Gibraltar, Salah Satu Destinasi Wisata di Gibraltar

Hikmawan Firdaus | Ahmad Irfan Ramadhan
5 Fakta The Rock of Gibraltar, Salah Satu Destinasi Wisata di Gibraltar
The Rock of Gibraltar.(Unsplash.com/chica_fuerte)

Gibraltar adalah salah satu negara yang terletak di bagian selatan benua Eropa. Gibraltar seringkali menjadi destinasi wisata bagi para turis, terutama turis asing. Salah satu tempat yang sering dikunjungi para turis adalah The Rock of Gibraltar (Batu Gibraltar). Menyadur dari bigseventravel.com berikut ini adalah 5 fakta The Rock of Gibraltar

1. The Rock of Gibraltar terbuat dari batu kapur

The Rock of Gibraltar adalah sebuah tanjung batu kapur monolitik. Pada dasarnya, The Rock of Gibraltar adalah batu yang menonjol sangat besar. Dengan tinggi 426 meter (1.398 kaki), titik tertinggi batu ini terdapat di ujung selatan.

2. The Rock of Gibraltar diperkirakan berasal dari periode Jurassic

The Rock of Gibraltar diperkirakan berasal dari periode Jurassic, yaitu sekitar 175-200 juta tahun yang lalu. Namun, beberapa bagian dari Batu Gibraltar terbentuk ketika lempeng tektonik Afrika bertabrakan dengan lempeng Eurasia. Peristiwa ini diperkirakan terjadi sekitar 5 juta tahun yang lalu.

3. The Rock of Gibraltar adalah rumah bagi kera Barbary

Pada tahun 1993, pemerintah setempat menyatakan sekitar 40% dari wilayah daratan Gibraltar sebagai cagar alam. Cagar Alam Gibraltar terletak di atas Rock. The Rock of Gibraltar juga menjadi rumah bagi 300 kera Barbary.

4. The Rock of Gibraltar memiliki terowongan bawah tanah

The Rock of Gibraltar memiliki banyak terowongan bawah tanah. Tentara Inggris membangun terowongan sepanjang 55 km (34 mil) selama 200 tahun. Mereka mulai menggali pada tahun 1782, namun sebagian besar terowongan dibuat selama perang dunia kedua. Dan sekarang terowongan ini terbuka bagi para turis yang berkunjung.

5. The Rock of Gibraltar termasuk Situs Warisan Dunia UNESCO

The Rock of Gibraltar merupakan rumah bagi kompleks Gua Gorham. Keempat gua di tebing batu kapur yang curam di sisi timur Batu Gibraltar ini adalah Situs Warisan Dunia UNESCO. Hal ini karena gua-gua tersebut memberikan bukti pendudukan Neanderthal selama lebih dari 100.000 tahun. Penggalian kompleks gua menunjukkan bahwa gua tersebut digunakan sebagai tempat perlindungan terakhir bagi Neanderthal sekitar 32.000 tahun yang lalu.

Itulah tadi 5 fakta tentang The Rock of Gibraltar. Bagaimana, apakah Anda berminat berlibur dan mengunjungi tempat ini?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak