Siapa yang tidak kenal dengan Maudy Ayunda? Sosok perempuan muda inspiratif ini aktif di dunia hiburan Indonesia sebagai seorang aktris, model, penyanyi, dan penulis. Belakangan, Maudy juga diketahui tengah menggeluti dunia bisnis dengan meluncurkan beberapa produk hingga menjadi investor di beberapa perusahaan rintisan.
Di tengah kesibukannya dalam berkarier, Maudy Ayunda juga sangat memperhatikan pendidikannya. Maudy Ayunda berhasil memperoleh dua gelar master sekaligus dari universitas top dunia, yaitu Stanford University.
Di berbagai kesempatan, Maudy Ayunda seringkali membagikan hal-hal yang mendukung pencapaian-pencapaiannya. Salah satunya adalah dengan rajin membaca buku. Maudy Ayunda juga tidak segan untuk membagikan rekomendasi buku-buku yang dibacanya. Bahkan, Maudy Ayunda memiliki channel Youtube khusus yang membahas buku-buku bacaannya, lho.
Nah, berikut merupakan beberapa rekomendasi buku yang dibaca Maudy Ayunda.
1. The 5 AM Club (Robin Sharma)
Maudy Ayunda merekomendasikan buku berjudul The 5 AM Club karya Robin Sharma melalui channel YouTube-nya. Video pembahasan dari buku The 5 AM Club yang dibuat Maudy Ayunda sempat viral beberapa waktu lalu. Insight yang paling ramai dibicarakan yaitu rahasia di balik kesuksesan tokoh-tokoh dunia salah satunya bangun jam 5 pagi.
2. The Originals (Adam Grant)
Insight paling menarik dari buku The Originals yang dibahas Maudy Ayunda dalam Youtube-nya adalah bahwa procrastination is not a bad thing. Menunda pekerjaan ternyata tidak selalu menimbulkan dampak buruk, baik itu pada orang yang mengerjakannya maupun pada karya yang dihasilkan.
3. Ikigai (Hector Garcia dan Francesc Miralles)
Buku ini membahas tentang konsep Ikigai berupa kesenangan dan makna kehidupan yang dipercaya orang-orang Jepang. Tetapi menurut Maudy Ayunda, konsep Ikigai masih cukup sulit untuk direalisasikan dalam kehidupan.
Perlu refleksi dan perenungan ekstra agar kesenangan dan ketenangan seperti yang diinginkan dalam buku Ikigai ini tercapai dengan seimbang.
4. Milk and Honey (Rupi Kaur)
Selain merekomendasikan buku-buku self-improvement, Maudy Ayunda juga sempat merekomendasikan buku kumpulan puisi berjudul Milk and Honey karya Rupi Kaur yang diunggah di akun Instagram pribadinya.
Buku kumpulan puisi ini akan mengajak kita melihat perjalanan kehidupan melalui cinta, kekerasan, kehilangan, dan berdamai dengan perasaan sakit.
Itulah empat rekomendasi buku yang dibaca Maudy Ayunda. Kamu tertarik untuk membaca yang mana?