Kopi merupakan salah satu minuman yang banyak digemari oleh orang-orang. Indonesia sendiri memiliki banyak sekali jenis kopi dengan ciri khas tersendiri di setiap daerahnya.
Kamu bisa berkenalan dengan banyak jenis kopi melalui cerita yang ada di buku ini. Tidak hanya bercerita tentang kopi, perjalanan asmara beserta lika-liku tiap tokohnya juga tidak kalah menarik.
Identitas Buku
Buku yang memiliki judul Proviso ini ditulis oleh salah satu penulis Indonesia yang bernama Suzie Rain. Diterbitkan oleh Penerbit Gramedia Pustaka Utama dengan tebal 56 Halaman. Buku ini juga tersedia dalam bentuk e-book dan bisa kamu baca melalui Gramedia Digital.
BACA JUGA: 3 Manfaat Mencium Aroma Kopi, Salah Satunya Tubuh Lebih Berenergi
"Penentuan nasib biji kopi. Layaknya hidup adalah susunan peristiwa... tentang yang lalu dan takkan terulang, tentang esok yang belum tentu terjelang, dan tentang hari ini ketika cinta, semangat, dan harapan berkelindan." Halaman 221.
Ajeng sangat mencintai kopi dan dunianya. Salah satu mimpinya adalah bisa mendirikan sebuah kafe yang mampu mengenalkan kopi kepada banyak orang. Untuk mencapai itu, ia nekat menghadap ayahnya.
Perjalanan Ajeng mencari kopi terbaik sesuai syarat yang diajukan sang ayah membawa ia bertemu dengan orang-orang yang ikut memberi warna dalam hidupnya. Aku suka karakter Ajeng yang sudah tahu dan berusaha mendalami passionnya.
Ada sosok Dena, sahabat Ajeng yang selalu mengisi hari-harinya. Ada Adit, pemilik Kafe Omega tempat Ajeng bekerja. Dan ada Gerry, barista sekaligus sahabat Adit yang juga bekerja di Omega. Kisah cinta yang ditawarkan dalam buku ini adalah cinta segi empat. Silakan cari tahu sendiri siapa yang menyukai siapa.
BACA JUGA: 5 Perbedaan Kopi Arabika dan Kopi Robusta, Sudah Tahu?
Aku agak kasihan sekaligus ngakak ketika Ajeng menabrak pohon dan berakhir kecelakaan hingga membuatnya hilang ingatan untuk sementara. Ia lupa beberapa nama. Meski demikian, pada akhirnya ia kembali ingat semuanya.
Ada banyak informasi baru tentang kopi yang kudapatkan dari buku ini. Mulai dari jenis kopi, cara memasak dan pengolahan, hingga istilah-istilah baru yang berkaitan dengan kopi. Ternyata Indonesia memiliki varian kopi yang sangat beragam, di setiap daerah memiliki ciri khas kopinya masing-masing.
Jika kamu termasuk salah satu maniak kopi, wajib ikut petualangan Ajeng berburu biji kopi terbaik di buku yang keren ini!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS